Meski Sudah Lolos Semifinal, Bank Jatim Incar Juara Grup

Meski Sudah Lolos Semifinal, Bank Jatim Incar Juara Grup
Tim voli Bank Jatim (c) M Syafaruddin

Bola.net - - Meski sudah memastikan satu tempat di semifinal PGN Livoli 2016, Bank Jatim masih memburu misi lain. Yakni menjadi juara grup. Untuk itu, Maya Kurnia Indri dan kawan-kawan wajib memenangkan pertandingan terakhir lawan Mabes TNI, Rabu (7/12) besok siang.

Bank Jatim berhasil meraih dua kemenangan beruntun di PGN Livoli 2016. Minggu (4/12) lalu, mereka mengalahkan TNI AL dengan skor 3-1 (15-25, 25-17, 25-14 dan 25-19). Sedangkan Senin (5/12) kemarin, Bank Jatim perkasa usai mengalahkan Mutiara Kencana Semarang Bank Jateng dengan skor 3-0 (25-20, 25-22, 25-17).

Jika melihat dua hasil positif itu, Bank Jatim sudah pasti lolos ke semifinal PGN Livoli 2016. Saat ini Bank Jatim tinggal menyisakan satu pertandingan lawan Mabes TNI. Pelatih Bank Jatim, Labib meminta pemainnya untuk tetap tampil all out.

"Kami menekankan ke para pemain agar tetap fight dan bisa mengalahkan Mabes TNI. Sebab kami ingin menjadi juara pool Q," tegas Labib.

Selasa (6/12) hari ini, Mabes TNI masih akan bertarung dengan Mutiara Kencana Semarang Bank Jateng. Kedua tim bentrok di GOR Mustika, Blora.