Hasil PLN Mobile Proliga 2024: Megawati Pimpin Jakarta BIN Raih Comeback Lawan Gresik Petrokimia

Hasil PLN Mobile Proliga 2024: Megawati Pimpin Jakarta BIN Raih Comeback Lawan Gresik Petrokimia
Selebrasi tim Jakarta BIN saat lawan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di GOR Tri Dharma, Gresik, Jumat (17/05/2024). (c) MOJI

Bola.net - Jakarta BIN berhasil melakukan comeback ketika berhadapan dengan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di laga pekan keempat PLN Mobile Proliga 2024 di GOR Tri Dharma, Gresik, Jumat (17/05/2024).

Gresik Petrokimia mulanya bisa unggul lebih dahulu. Namun dengan dipimpin oleh Megawati Hangestri, Jakarta BIN bisa menyamakan skor dan akhirnya berbalik meraih kemenangan dengan skor 1-3.

Hasil ini membuat Jakarta BIN meraih kemenangan keempat dari enam laga. Mereka pun naik ke peringkat kedua klasemen PLN Mobile Proliga 2024.

Set pertama awalnya berlangsung ketat. Namun beberapa kasalahan dari kubu Jakarta BIN, termasuk serve error Megawati, membuat mereka tertinggal 8-5 dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Situasi ini membuat Jakarta BIN mengambil time out tapi situasi tak berubah dan mereka makin tertinggal 11-6. Setelah itu beberapa kesalahan dilakukan kedua tim tapi Gresik Petrokimia tetap bisa menjaga keunggulannya dengan skor 15-10.

Jakarta BIN kemudian sempat mendapat tiga poin beruntun tapi cross spike dari Polina membuat mereka tetap tertinggal 19-15. Spike dari Megawati membuat timnya memperkecil ketertinggalan menjadi 22-18 tapi pada akhirnya Gresik Petrokimia bisa memenangkan set pertama ini dengan skor 25-21 berkat spike Bogdana Anisova.

1 dari 3 halaman

Set Kedua

Set Kedua

Selebrasi tim Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia saat melawan Jakarta BIN di GOR Tri Dharma, Gresik, Jumat (17/05/2024). (c) MOJI

Di set kedua, Jakarta BIN membuka laga dengan relatif apik. Serve error dari Polina membuat mereka unggul 3-5 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Gresik Petrokimia kemudian bisa menyamakan skor dan duel berlangsung sengit hingga skor berimbang 9-9, salah satunya berkat serve error Megawati Hangestri. Namun Megawati kemudian bisa mendapat dua poin beruntun dan membawa Jakarta BIN unggul 11-14.

Jakarta BIN terus menjaga keunggulannya sampai 17-21. Monster block dari Wilda membuat mereka menjaga keunggulannya atas Gresik Petrokimia menjadi 18-22.

Attack error dari Medi Yoku membuat Gresik Petrokimia makin tertinggal 18-24. Jakarta BIN akhirnya memenangkan set ini dengan skor 18-25 berkat cross spike Kenia Carcaces yang tak terbendung.

2 dari 3 halaman

Set Ketiga

Set Ketiga

Megawati Hangestri Pertiwi dalam laga Indonesia All-Star vs Daejeon Red Sparks (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Di set ketiga kedua tim melakukan beberapa kali error. Jakarta BIN kemudian bisa unggul 4-7.

Tapi tiga poin beruntun dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia bisa membuat skor berimbang 9-9. Service ace dari Megawati Hangestri kemudian membuat Jakarta BIN memimpin 13-16.

Wilda kemudian mencatatkan service ace dan membuat Jakarta BIN unggul 16-20. Gresik Petrokimia kemudian bisa sedikit mengejar.

Namun attack error dari Bogdana Anisova membuat mereka tertinggal 20-24. Pada akhirnya Jakarta BIN memungkasi set ini dengan skor 21-25 berkat spike pamungkas Megawati.

3 dari 3 halaman

Set Keempat

Di set keempat, Jakarta BIN kembali membuka laga dengan baik. Mereka unggul 4-7 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Attack sukses Megawati Hangestri dan service ace Wilda Siti Nurfadhillah berhasil membuat Jakarta BIN unggul 4-12. Setelah itu Gresik Petrokimia makin tertinggal.

Jakarta BIN bisa memimpin jauh 8-18 dan memaksa Gresik Petrokimia melakukan time out. Kesalahan Aulia dalam menerima spike membuat timnya makin tertinggal 9-20.

Serve error dari Polina membuat Gresik Petrokimia tertinggal 12-23. Jakarta BIN akhirnya menang 14-25 berkat monster block Kenia Carcaces.