
Bola.net - Tim voli putri Red Sparks dijegal oleh Hi Pass di laga pamungkas putaran VI Korean V League 2024/2025 di Chungmu Gymnasium, Rabu (19/03/2025).
Pertandingan ini berlangsung dengan sangat seru dan sengit, contohnya di set ketiga. Sayangnya pada akhirnya Megawati Hangestri dkk harus mengakui ketangguhan Kang So-hwi dkk dengan skor 2-3. Hasil ini membuat Red Sparks finis di posisi ketiga klasemen regular Liga Voli Korea Selatan dan setelah ini mereka akan duel lawan Hyundai Hillstate di babak playoff.
Di set pertama, Red Sparks bermain apik dan unggul 5-3. Mereka terus menjaga keunggulannya atas Hi Pass dengan skor 10-7
Advertisement
Hi Pass sempat mengejar perolehan poin Red Sparks tapi spike Megawati membuat timnya kembali menjauh 14-11. Namun sang tamu kemudian bangkit dan bisa berbalik unggul 16-17.
Hi Pass kemudian melebarkan keunggulannya menjadi 16-20 setelah beberapa serangan mereka tak bisa dibendung pertahanan Red Sparks. Pada akhirnya pasukan Ko Hee-jin tumbang dengan skor 20-25 di set pertama ini.
Set Kedua
Di set kedua, Red Sparks membuat pertandingan dengan oke dan langsung unggul 3-0. Megawati Hangestri dkk terus unggul 10-5 atas Hi Pass.
Tip cerdik dari Yeum Hye-seon membuat Red Sparks unggul 11-6. Spike dari Pyo Seung-ju yang keluar lapangan membuat Hi Pass bisa memperkecil ketertinggalannya menjadi 15-12.
Back attack dari Megawati Hangestri kemudian membuat Red Sparks bisa menjauh 18-13. Namun Hi Pass bisa memperkecil ketertinggalannya menjadi 21-17 setelah sukses mengeblok spike dara asal Jember tersebut.
Service dari Park Hye-min yang keluar lapangan membuat selisih skor menipis menjadi 22-18. Pada akhirnya Red Sparks bisa memenangkan set kedua ini dengan skor 25-19 berkat spike gahar Megawati.
Set Ketiga
Di set ketiga ini, duel berjalan sengit dan skor sempat berimbang 3-3. Namun aksi-aksi Megawati Hangestri membuat Red Sparks bisa unggul 6-4 atas Hi Pass.
Skor kemudian sempat berimbang lagi 7-7. Namun Red Sparks akhirnya bisa kembali unggul dengan skor 10-8.
Spike dari Megawati membuat Red Sparks tetap unggul 15-13. Spike dari Pyo Seung-ju dan blok sukses dari Yeum Hye-seon membuat Hi Pass tetap tertinggal 19-15.
Setelah terjadi rally yang cukup panjang, aksi cerdik Hye-seon membuat Red Sparks menghasilkan poin dan unggul 20-16. Pada akhirnya, quick spike dari Jung Ho-young membuat Hi Pass takluk dengan skor 25-19 di set ketiga ini.
Set Keempat
Pada set keempat, Hi Pass membuka laga dengan baik dan langsung unggul 0-3. Spike dari Megawati Hangestri membuat Red sparks menyamakan skor menjadi 4-4.
Namun Red Sparks kemudian tertinggal 5-8 setelah spike Megawati nyangkut di net. Namun pemain dengan nomor punggung 8 itu membuat skor berimbang mejadi 10-10 berkat spike plus bloknya.
Park Hye-min sempat membuat Red Sparks berbalik unggul 14-13 tapi spikenya yang keluar lapangan menjadikan skor berimbang lagi 14-14. Namun setelah itu Hi Pass bisa menjauh dengan skor 16-20.
Spike Megawati sempat memperkecil ketertinggalan Red Sparks menjadi 17-23. Namun pada akhirnya Hi Pass memenangkan set ini dengan skor 17-25.
Set Kelima
Pada set kelima Red Sparks malah merotasi pemainnya, termasuk Megawti Hangestri yang diistirahatkan. Hi Pass pun langsung unggul 0-4.
Red Sparks terus tertinggal 2-8 setelah spike Park Hye-min kena blok. Hi Pass terus unggul 3-11 berkat spike Merelin Nikolova.
Quick dari Jeon Da-bin membuat Red Sparks memperkecil ketertinggalan Red Sparks menjadi 8-14. Pada akhirnya Hi Pass memenangkan set ini dengan skor 8-15.
Berapa Poin Megawati?
Di pertandingan ini, serangan-serangan Megawati Hangestri terlihat kurang greget. Sejumlah serangannya kerap terkena adangan blok lawan.
Namun demikian ia masih jadi pengumpul poin terbanyak bagi Red Sparks dengan koleksi 38 poin, padahal di set kelima ia diistirahatkan. Megawati akhirnya juga menjadi top skor di pertandingan ini.
Di kubu Hi Pass, Merelin Nikolova menjadi top skor bagi timnya. Ia mencatatkan 23 poin saja.
Baca Juga:
- Jadwal Lengkap Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025: Yuk, Dukung Megawati Hangestri!
- Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
- Klasemen Musim Reguler Korean V-League 2024/2025: Megawati Hangestri dkk Ada di Peringkat Berapa?
- Hasil Korean V League 2024/25: Megawati Main Lagi & Langsung On Fire, Red Sparks Gulung AI Peppers
- Masa Depan Megawati Hangestri Pertiwi: Tetap Main Voli di Korea Selatan atau Pindah ke Liga Negara Lain?
- Hasil Korean V League 2024/2025: Megawati Kembali Dicadangkan, Kali Ini Red Sparks Ditumbangkan IBK Altos
- Hasil Korean V League 2024/2025: Minus Megawati, Tim Lapis Kedua Red Sparks Sukses Comeback Lawan Pink Spiders
- Hasil Korean V League 2024/2025: Megawati Diparkir di Set 4, Red Sparks Digebuk GS Caltex
- Hasil Korean V League 2024/2025: Cuma Andalkan Megawati, Red Sparks Hajar GS Caltex
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 17 Maret 2025 05:09
-
Liga Italia 17 Maret 2025 04:50
-
Liga Inggris 17 Maret 2025 04:04
-
Liga Italia 17 Maret 2025 02:01
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 21:26
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 21:13
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 21:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...