
Bola.net - Daftar pemain Jakarta Bhayangkara Presisi (JBP) di PLN Mobile Proliga 2024. Menjelang turnamen Proliga 2024 pada 25 April-21 Juli 2024, tim voli putra ini meluncurkan skuadnya pada Selasia (23/4/2024) dan sudah mengantongi nama 14 pemain.
Musim ini, JBP masih diperkuat dua pemain asing andalan, yaitu outside hitter Noumory Keita dari Mali dan opposite Daudi Okello dari Uganda, serta tentunya pemain lokal penuh pengalaman seperti Hernanda Zulfi dan Nizar Zulfikar.
Manajer JBP, Irjen Pol Pipit Rismanto, mengatakan klub kebanggaan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) itu, menatap optimistis akan mampu masuk dan bersaing di final, guna merengkuh gelar juara Proliga tahun ini.
Advertisement
Pipit juga menyatakan, mengingat JBP menjadi runner up musim lalu, maka target minimal mereka musim ini adalah lolos ke Grand Final. "Ya, targetnya harus juara, minimal masuk final," ungkapnya seperti yang dikutip Antara di sela peluncuran skuad JBP di Jakarta.
Berikut daftar pemain Jakarta Bhayangkara Presisi di PLN Mobile Proliga 2024.
Daftar Pemain Jakarta Bhayangkara Presisi di PLN Mobile Proliga 2024
#4 Daudi Okello (opposite) - Uganda
#6 Arjuna Mahendra (outside hitter)
#7 Yuda Mardiansyah Putra (middle blocker)
#9 Noumory Keita (outside hitter) - Mali
#10 RD Ahmad Gumilar (middle blocker)
#11 Zakhid Jaya (middle blocker)
#13 Hernanda Zulfi (middle blocker)
#14 Henry Ade Novian (libero)
#16 Alfin Daniel Pratama (setter)
#17 Rendy Febriant Tamamilang (outside hitter)
#18 Farid Daffa Musthofa (outside hitter)
#19 Fahreza Rakha Abhinaya (libero)
#24 Agil Angga Anggara (outside hitter)
#29 Nizar Julfikar (setter) - kapten
Jadwal Pertandingan Proliga 2024
PUTARAN I
Pekan 1: 25-28 April 2024 - GOR Amongrogo, Yogyakarta (Jakarta LavAni Allo Bank Electric)
Pekan 2: 2-5 Mei 2024 - GOR Jatidiri, Semarang (Jakarta Electric PLN)
Pekan 3: 9-12 Mei 2024 - Gedung PSCC, Palembang (Palembang Bank Sumsel Babel)
PUTARAN I dan II
Pekan 4: 16-19 Mei 2024 - GOR Pangsuma, Pontianak (Jakarta Bhayangkara)
PUTARAN II
Pekan 5: 6-9 Juni 2024 - GOR Indoor Jalakharupat, Bandung (Bandung bjb Tandamata)
Pekan 6: 14-17 Juni 2024 - GOR Tri Dharma, Gresik (Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia)
Pekan 7: 20-23 Juni 2024 - GOR Ken Arok, Malang (Jakarta Pertamina)
PUTARAN FINAL
Final Four 1: 4-7 Juli 2024 - GOR Jayabaya, Kediri
Final Four 2: 11-14 Juli 2024 - GOR Sritex Arena, Solo
Grand Final: 20-21 Juli 2024 - GOR Amongrogo, Yogyakarta
Sumber: Antara
Baca Juga:
- Jakarta Electric PLN Punya Sejarah Mentereng, Chamnan Dok Mai Siap Bantu Juarai PLN Mobile Proliga 2024
- Yolla Yuliana Coba Bantu Pemain Muda Jakarta Electric PLN Capai Performa Terbaik di PLN Mobile Proliga 2024
- Daftar Pemain Jakarta Electric PLN di PLN Mobile Proliga 2024
- Jadwal Pertandingan Pekan 1 Putaran I Yogyakarta PLN Mobile Proliga 2024 di MOJI, 25-28 April 2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Voli 20 April 2024 23:50
-
Voli 20 April 2024 23:40
Megawati Terpilih sebagai MVP, Red Sparks Kuasai Indonesia Arena
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...