Daftar Lengkap Peraih Penghargaan AVC Challenge Cup 2023: Anurak Phanram Pemain Terbaik!

Daftar Lengkap Peraih Penghargaan AVC Challenge Cup 2023: Anurak Phanram Pemain Terbaik!
Tim voli putra Thailand ketika berlaga di AVC Challange Cup 2023 (c) Ofisial Instagram ACV Challenge Cup

Bola.net - Bintang Thailand, Anurak Phanram, terpilih sebagai pemain terbaik AVC Challenge Cup 2023. Sukses Anurak Phanram tentu melengkapi capaian Thailand yang menjadi juara Challenge Cup 2023.

Thailand menjadi juara Challenge Cup 2023 usai mengalahkan Bahrain pada laga final, Sabtu (15/7/2023) siang WIB. Pada duel di University of Taipei Gymnasium, Thailand menang dengan skor 3-0.

Thailand tidak mengalami kendala yang cukup berarti, walau set pertama dan kedua cukup sengit. Thailand menang 25-20 pada set pertama dan kedua. Sedangkan, pada set ketiga, pasukan Park Ki-won menang dengan skor 25-16.

Pada laga final, Anurak Phanram tampil sangat bagus. Terutama pada set pertama dan kedua. Pemain asla klub Nakhon Ratchasima Huione QminC itu sangat dominan dengan floating service yang dilakukan.

1 dari 3 halaman

Peraih Penghargaan AVC Challenge Cup 2023

Pemain Terbaik
Anurak Phanram (Thailand)

Setter Terbaik
Hwang Taek-eui (Korea Selatan)

Outside Spikers Terbaik
Anut Promchan (Thailand)
Mohamed Abdulla Yaqoob (Bahrain)

Middle Blockers Terbaik
Kim Min-jae (Korea Selatan)
Kissada Nilsawai (Thailand)

Opposite Spiker Terbaik
Ali Khamis (Bahrain)

Libero Terbaik
Ayman Haroon (Bahrain)

2 dari 3 halaman

Peringkat Akhir AVC Challenge Cup 2023

Peringkat Akhir AVC Challenge Cup 2023

Timnas voli putra Indonesia saat akan menghadapi Bahrain di AVC Challenge Cup for Men 2023 di University of Taipei Gymnasium, Taipei, Senin (10/07/2023). (c) Dok. AVC

1. Thailand
2. Bahrain
3. Korea Selatan
4. Vietnam
5. Australia
6. Indonesia
7. Kazakhstan
8. Mongolia
9. Chinese Taipei
10. Filipina
11. Hong Kong
12. Makau
13. Sri Lanka
14. Arab Saudi
15. India