RvP Pamerkan Trofi Liga Inggris di Turnamen Sepakbola Junior

RvP Pamerkan Trofi Liga Inggris di Turnamen Sepakbola Junior
RvP memamerkan trofi Premier League. (c) YT
Bola.net - Setelah menunggu cukup lama untuk memenangkan sebuah trofi, Robin van Persie nampaknya masih dilanda euforia usai menjuarai Premier League. Striker berusia 29 tahun ini bahkan membawa pulang trofi juara Liga Inggris tersebut ketika dia menghadiri sebuah turnamen untuk pemain usia muda di Belanda.

Turnamen yang diberi nama 'International Robin van Persie Tournament' itu merupakan kompetisi yang diprakarsai sendiri oleh van Persie. Para pengunjung tampak antusias berfoto dengan trofi juara, sedangkan penyerang Manchester United tersebut tidak bisa menyembunyikan rasa bangga dan senangnya di sepanjang acara. Berikut videonya:

   (yt/dym/mri)