Penalti Unik Duet Henry-Malouda Bayar Kegagalan Masa Lalu

Penalti Unik Duet Henry-Malouda Bayar Kegagalan Masa Lalu
Thierry Henry dan Lionel Messi dalam laga amal di Chicago (c) Daily Mail
Bola.net - Thierry Henry tuntas membayar kegagalannya saat membela Arsenal dulu saat ia berduet dengan Florent Malouda menjalankan eksekusi penalti unik dalam laga amal yang digagas Lionel Messi di Chicago, Amerika Serikat, Minggu (7/7).

Seperti diketahui sebelumnya, delapan tahun silam Henry sempat jadi bahan lelucon ketika merencakan eksekusi penalti dengan cara unik bersama rekam setimnya di Arsenal, Robert Pires.

Ketika itu, dalam sebuah laga Premier League melawan Manchester City, The Gunners mendapatkan hadiah penalti. Pires yang menghadapi bola di di titik 12 pas ternyata tidak langsung menendang ke arah gawang melainkan menyentuh bola sesaat untuk kemudian ditendang Henry.

Sayangnya ketika itu di antara mereka berdua terjadi miskomunikasi sehingga alih-alih bola ditendang Henry, si kulit bundar tetap terdiam di tempatnya, gol pun gagal didapat.

Berikut cuplikan video saat Henry dan Malouda berhasil menjalankan eksekusi penalti unik tersebut, plus ketika Henry dan Pires gagal melaksanakannya dengan sempurna pada 2005 silam.



  (101g/pra)