Vieira Jagokan Roma Juara Liga Europa Musim Ini

Vieira Jagokan Roma Juara Liga Europa Musim Ini
Patrick Vieira (c) AFP
Bola.net - Salah satu legenda Arsenal, Patrick Vieira, mengatakan bahwa dirinya menjagokan AS Roma menjadi juara Liga Europa musim ini.

Pasukan asuhan Rudi Garcia itu saat ini sudah berada di babak 16 besar. Mereka dalam posisi yang menguntungkan untuk melaju ke babak perempat final setelah menahan imbang Fiorentina 1-1 di leg pertama.

Vieira menjagokan Roma karena tim tersebut memiliki materi pemain yang bagus, dengan pelatih yang bagus pula.

"Saya rasa Roma akan memenangkan Liga Europa musim ini. Mereka adalah tim bagus dengan pelatih yang bagus. Kompetisi itu merupakan kompetisi yang sulit. Ada banyak tim yang bisa menang di ajang ini karena mereka adalah tim-tim yang terdepak dari Liga Champions," ujar Vieira seperti dikutip Forza Italian Football.

Laga leg kedua kontra Fiorentina akan dilangsungkan di Olimpico pada hari Kamis (19/03) mendatang. [initial]

 (fif/dim)