Skuat MU Termotivasi Jalani Liga Europa

Skuat MU Termotivasi Jalani Liga Europa
Jose Mourinho (c) EPL

Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho bersikeras anak-anak asuhnya saat ini termotivasi untuk bisa menembus babak semifinal Liga Europa.

Saat ini, Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan sudah berhasil menembus fase perempat final meski awalnya sempat tampil kurang meyakinkan di kompetisi tersebut. Di babak ini mereka bersua dengan .

Di leg pertama di Belgia, MU berhasil menahan imbang Anderlecht dengan skor 1-1. Karena leg kedua akan dimainkan di Old Trafford, ada peluang besar bagi United untuk bisa lolos ke fase semifinal.

Jelang digelarnya laga leg kedua tersebut, Mourinho mengaku bahwa awalnya timnya tidak terlalu memprioritaskan kompetisi tersebut. Namun kini situasinya telah berbeda.

"Hal pertama adalah untuk memiliki motivasi yang tinggi. Di klub seperti United, ketika Anda memulai Liga Europa, Anda tidak memiliki motivasi yang tinggi, tapi itu September," seru Mourinho kepada wartawan seperti dilansir Sportsmole.

"Pada tahap ini, Anda memiliki motivasi yang tinggi. Kami menunjukkan di Brussels bahwa kami adalah tim yang kuat, tapi Anda harus menyamakan level motivasi (seperti saat lawan Chelsea), itu hal yang paling penting," tegas manajer asal Portugal ini.