
Bola.net - Pelatih Sevilla Julen Lopetegui merasa sangat bangga lantaran berhasil mengalahkan tim sekuat Manchester United di Liga Europa. Kesuksesan ini terasa semakin spesial karena mereka berhasil melaju ke final.
Sevilla mengalahkan Setan Merah pada semifinal Liga Europa dengan skor 2-1. Laga ini digelar di Stadion RheinEnergie, Senin (17/8/2020) dini hari WIB.
Pada laga tersebut, Sevilla sempat tertinggal lebih dulu melalui penalti Bruno Fernandes. Namun, tim asal Spanyol itu bisa menyamakan kedudukan lewat Suso.
Advertisement
Luuk De Jong akhirnya keluar sebagai pahlawan Sevilla dalam pertandingan tersebut. Ia mencetak gol kemenangan timnya pada babak kedua.
Berkat hasil ini, Sevilla berhak melaju ke partai final. Mereka bertemu dengan pemenang laga semifinal lainnya Inter Milan versus Shakhtar Donetsk.
Lopetegui Bangga
Mendapati hasil ini, Lopetegui tentu saja merasa begitu bahagia. Ia pun memuji penampilan anak asuhnya dalam pertandingan ini.
"Ini adalah upaya tim. Jika Anda mengalahkan tim seperti Man United di semifinal, Anda harus melakukannya sebagai satu kesatuan," kata Lopetegui di situs resmi UEFA.
"Itulah yang kami lakukan malam ini. Saya sangat bangga dengan tim saya."
Puji Bounou
Kemenangan yang diraih Sevilla juga tak lepas dari penampilan impresif Yassine Bounou. Kiper asal Maroko tersebut melakukan enam penyelamatan yang sangat penting.
"Penjaga gawang kami menampilkan performa yang bagus. Pada akhirnya, kami pantas mencapai final," lanjut Lopetegui.
"Kami menunggu kedatangan De Jong dan kami memanfaatkannya. Bounou di babak kedua sangat penting bagi kami."
Ingin lihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan highlights pertandingan Liga Champions, silakan klik di sini.
Jika kalian juga ingin melihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan cuplikan pertandingan Liga Europa, silakan klik di sini.
Sumber: UEFA
Highlights Sevilla vs Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Agustus 2020 23:32
Satu Permintaan Ole Gunnar Solskjaer Terhadap Bruno Fernandes, Apa Itu?
-
Liga Eropa UEFA 16 Agustus 2020 21:53
Masalah Manchester United Jelang Melawan Sevilla Itu Bernama Marcus Rashford
-
Liga Inggris 16 Agustus 2020 21:21
Tinggalkan Manchester United, Tahith Chong Resmi Pindah ke Werder Bremen
-
Liga Eropa UEFA 16 Agustus 2020 17:42
Peringatan, MU Bisa Tumbang kalau Tidak Mewaspadai 5 Pemain Sevilla Ini
-
Liga Eropa UEFA 16 Agustus 2020 14:30
Empat Hal Ini Bisa Dilakukan Manchester United Jika Ingin Kalahkan Sevilla
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...