
Bola.net - - Paul Scholes mengkritik Manchester United usai mereka menelan kekalahan 1-2 dari Fenerbahce di Liga Europa.
Manchester United tertinggal ketika Moussa Sow mencetak gol tendangan salto yang indah ketika laga baru berjalan 65 detik dan keadaan menjadi sulit ketika Jeremain Lens mencetak gol tendangan bebas di babak kedua.
Wayne Rooney membuat gol hiburan di menit-menit akhir, yang sayangnya tak mampu menyelamatkan timnya dari hasil buruk.
"Saya kira United punya dua masalah besar. Mereka kesulitan untuk mencetak gol dan mereka harus menang dengan Blind dan Rojo sebagai bek, mereka hampir seperti harus mencetak tiga gol, karena keduanya membuat tim bisa kemasukan gol kapanpun," tutur Scholes di BT Sport.
"Mereka tidak merasakan adanya bahaya, mereka tidak punya kecepatan, mereka tidak punya kekuatan fisik. Saya khawatir karena di sisi lapangan lainnya mereka juga seperti sulit mencetak gol."
"Saya tahu Mourinho tidak punya banyak pilihan di bek tengah dengan cedera yang mereka alami, namun anda harus mempertimbangkan laga melawan Swansea pekan ini, mereka mungkin harus mencetak tiga gol untuk menang."
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 3 November 2016 23:17
-
Liga Inggris 3 November 2016 22:05
-
Liga Inggris 3 November 2016 22:02
-
Piala Dunia 3 November 2016 21:38
-
Liga Inggris 3 November 2016 21:32
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...