Prediksi Tottenham vs Ludogorets Razgrad 27 November 2020

Prediksi Tottenham vs Ludogorets Razgrad 27 November 2020
Liga Europa, Tottenham vs Ludogorets Razgrad (c) Bola.net

Bola.net - Tottenham akan menjamu Ludogorets Razgrad pada matchday 4 Grup J Liga Europa 2020/21, Jumat (27/11/2020). Pasukan Jose Mourinho perlu mengoptimalkan laga kandang ini untuk memperbesar kans lolos ke babak berikutnya.

Pada matchday 3, yang merupakan pertemuan perdana mereka. Tottenham menghantam Ludogorets 3-1 di Bulgaria. Tottenham menang lewat gol-gol Harry Kane, Lucas Moura, dan Giovani Lo Celso. Satu gol Ludogorets dicetak oleh Claudiu Keseru.

Tottenham, Royal Antwerp, dan LASK bersaing ketat di grup ini. Tiga tim tersebut sama-sama memiliki 6 poin. Sementara itu, Ludogorets masih tanpa poin di posisi terbawah. Dengan persaingan seketat ini, Tottenham jelas tak boleh terpeleset saat meladeni Ludogorets di London nanti.

Tottenham sudah memanaskan mesin untuk laga ini, yakni dengan menumbangkan Manchester City 2-0 di Premier League akhir pekan kemarin. Tottenham menang melalui gol-gol Son Heung-Min dan Lo Celso.

Tottenham tercatat selalu menang dalam empat laga terakhirnya di semua kompetisi. Itu juga yang membuat mereka begitu diunggulkan di laga kontra Ludogorets nanti.

1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Tottenham (4-2-3-1): Lloris; Tanganga, Sanchez, Dier, Davies; Hojbjerg, Winks; Bale, Lo Celso, Lucas Moura; Vinicius.

Pelatih: Jose Mourinho.

Info skuad: Alderweireld (cedera), Doherty (COVID-19), Tanganga (meragukan), Winks (meragukan), Lamela (meragukan).

Ludogorets (4-3-3): Iliev; Nedyalkov, Verdon, Terziev, Cicinho; Santana, Badji, Andrianantenaina; Yankov, Manu, Cauly.

Pelatih: Stanislav Genchev.

Info skuad: Higinio (cedera), Wanderson (cedera).

2 dari 3 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head (Kompetisi Klub UEFA)

  • Pertemuan: 1
  • Tottenham menang: 1
  • Gol Tottenham: 3
  • Imbang: 0
  • Ludogorets menang: 0
  • Gol Ludogorets: 1.

Pertemuan Sebelumnya

  • 06-11-2020 Ludogorets 1-3 Tottenham (UEL).

5 Laga Terakhir Tottenham

  • 30-10-20 Royal Antwerp 1-0 Tottenham (UEL)
  • 02-11-20 Tottenham 2-1 Brighton (EPL)
  • 06-11-20 Ludogorets 1-3 Tottenham (UEL)
  • 08-11-20 West Brom 0-1 Tottenham (EPL)
  • 22-11-20 Tottenham 2-0 Man City (EPL).

5 Laga Terakhir Ludogorets

  • 26-10-20 Montana 1-3 Ludogorets (Liga)
  • 30-10-20 LASK 4-3 Ludogorets (UEL)
  • 02-11-20 Ludogorets 1-0 Levski Sofia (Liga)
  • 06-11-20 Ludogorets 1-3 Tottenham (UEL)
  • 08-11-20 CSKA 1948 Sofia 0-3 Ludogorets (Liga).
3 dari 3 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Tottenham selalu menang dalam 6 laga kandang terakhirnya di fase grup Liga Europa.

Tottenham tak terkalahkan dalam 13 laga kandang terakhirnya di fase grup Liga Europa.

Rekor kandang Tottenham di fase grup Liga Europa adalah M13 S2 K1.

Tottenham selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi.

Tottenham tak terkalahkan dalam 7 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.

Tottenham selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.

Ludogorets belum pernah menang melawan tim-tim Inggris, kandang dan tandang; rekornya M0 S1 K4 (gol 6-16).

Prediksi skor akhir: Tottenham 3-0 Ludogorets Razgrad.