
- PAOK Thessaloniki akan menjamu Chelsea di Stadio Toumba pada matchday 1 Grup L Liga Europa 2018/19, Kamis (20/9). PAOK belum pernah kalah melawan klub-klub Inggris, tapi rekor itu terancam rusak.
Ini adalah pertemuan perdana PAOK dan Chelsea di kompetisi UEFA.
Advertisement
PAOK dan Chelsea merupakan juara piala domestik di negaranya masing-masing pada musim 2017/18. PAOK adalah juara bertahan Piala Yunani dan runner-up liga, sedangkan Chelsea adalah juara bertahan FA Cup dan peringkat 5 Premier League 2017/18.
PAOK sejatinya lolos ke kualifikasi Liga Champions. Namun mereka terlempar ke Liga Europa setelah kalah agregat 2-5 melawan Benfica di babak play-off.
Melawan Chelsea dalam laga pertamanya di Grup L, PAOK boleh merasa percaya diri. Pasalnya, mereka belum pernah kalah melawan klub-klub Inggris.
Dalam empat pertemuan sebelumnya melawan klub-klub Inggris, PAOK menang dua kali dan imbang dua kali. Di kandang, rekor mereka menang sekali dan imbang sekali. Empat laga itu semuanya melawan klub asal London, sama seperti Chelsea.
Empat laga itu adalah melawan Arsenal dan Tottenham. PAOK menghadapi Arsenal di babak pertama UEFA Cup 1997/98 (M1 S1), lalu jumpa Tottenham di fase grup Liga Europa 2011/12 (M1 S1).
Kali ini, PAOK akan menghadapi klub London lainnya, yakni Chelsea.
Chelsea sendiri punya rekor tandang yang cukup positif melawan klub-klub Yunani. Chelsea selalu imbang dalam dua lawatan sebelumnya ke negara ini. Dua klub Yunani yang pernah dihadapi Chelsea itu adalah Olympiakos dan Aris Thessaloniki.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
PAOK (4-2-3-1): Paschalakis; Vieirinha, Crespo, Varela, Kitsiou; Mauricio, Canas; Limnios, Pelkas, Kaddouri; Prijovic. Pelatih: Razvan Lucescu.
Chelsea (4-3-3): Caballero; Alonso, Cahill, Christensen, Zappacosta; Drinkwater, Ampadu, Barkley; Willian, Morata, Moses. Pelatih: Maurizio Sarri.
PAOK memenangi dua laga terakhirnya, mencetak empat gol dan cuma kebobolan sekali. Salah satu pemain yang harus diwaspadai oleh Chelsea adalah striker Aleksandar Prijovic.
Sementara itu, bersama manajer baru Maurizio Sarri, Chelsea masih sempurna di Premier League musim ini. Chelsea sudah mencetak 14 gol dalam lima laga dan baru kebobolan empat kali.
Namun Chelsea diyakini takkan turun dengan starting XI yang biasanya. Sarri bakal melakukan sejumlah rotasi dan memberi kesempatan kepada beberapa pemain cadangan untuk unjuk kemampuan.
Cukup terbuka kemungkinan laga ini berkesudahan imbang.
Prediksi skor akhir: PAOK Thessaloniki 1-1 Chelsea.
Simak juga catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
REKOR PAOK VS KLUB-KLUB INGGRIS
- Pertandingan: 4
- Menang: 2
- Imbang: 2
- Kalah: 0
- Gol: 4
- Kebobolan: 2.
REKOR CHELSEA VS KLUB-KLUB YUNANI
- Pertandingan: 4
- Menang: 2
- Imbang: 2
- Kalah: 0
- Gol: 9
- Kebobolan: 2.
5 PERTANDINGAN TERAKHIR PAOK
- 22-08-2018 Benfica 1-1 PAOK (Kualifikasi UCL)
- 25-08-2018 PAOK 1-0 Asteras (Liga)
- 30-08-2018 PAOK 1-4 Benfica (Kualifikasi UCL)
- 02-09-2018 Panionios 0-1 PAOK (Liga)
- 15-09-2018 OFI 1-3 PAOK (Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CHELSEA
- 11-08-2018 Huddersfield 0-3 Chelsea (EPL)
- 18-08-2018 Chelsea 3-2 Arsenal (EPL)
- 26-08-2018 Newcastle 1-2 Chelsea (EPL)
- 01-09-2018 Chelsea 2-0 Bournemouth (EPL)
- 15-09-2018 Chelsea 4-1 Cardiff (EPL).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 18 September 2018 19:01
-
Liga Champions 18 September 2018 18:31
-
Liga Champions 18 September 2018 18:01
-
Liga Champions 18 September 2018 17:31
-
Liga Champions 18 September 2018 17:01
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:36
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:27
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 11:18
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:15
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 11:15
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:08
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...