
Bola.net - Napoli akan menjamu Leicester City pada matchday terakhir Grup C Liga Europa 2021/22, Jumat 10 Desember 2021. Pertandingan UEFA Europa League di Stadio Diego Armando Maradona ini dijadwalkan kick-off 00:45 WIB.
Belum ada yang pasti lolos dari grup ini. Pertandingan ini, juga Legia Warsawa vs Spartak Moscow di partai satunya, diyakini bakal berlangsung sengit.
Posisi di klasemen sejauh ini: Leicester City (8 poin), Spartak Moscow (7 poin), Napoli (7 poin), Legia Warsawa (6 poin).
Advertisement
Juara grup akan lolos ke babak 16 besar. Peringkat dua akan masuk babak play-off fase knockout. Peringkat tiga akan ditransfer ke UEFA Conference League. Peringkat empat tersingkir.
Napoli akan finis sebagai juara grup jika mereka menang dan Spartak Moscow gagal mengalahkan tuan rumah Legia Warsawa. Napoli akan finis peringkat dua jika mereka dan Spartak sama-sama menang. Napoli akan finis peringkat tiga jika dua pertandingan di grup ini semuanya berkesudahan imbang, atau jika Napoli kalah dan Legia tidak menang.
Leicester akan finis sebagai juara grup jika mereka menang, atau jika dua pertandingan di grup ini semuanya berkesudahan imbang. Leicester akan finis peringkat dua jika mereka kalah dan partai satunya berkesudahan imbang. Leicester akan finis minimal peringkat tiga.
Pada matchday 1, Leicester dan Napoli bermain seri 2-2 di Inggris. Leicester sempat unggul 2-0 lewat Ayoze Perez menit 9 dan Harvey Barnes menit 64, tapi Napoli bisa membalas melalui sepasang gol Victor Osimhen menit 69 dan 87.
Itu adalah pertemuan perdana mereka. Itu juga merupakan pertemuan pertama Leicester dengan klub asal Italia.
Perkiraan Susunan Pemain
Napoli (4-2-3-1): Meret; Rui, Jesus, Rrahmani, Di Lorenzo; Fabian Ruiz, Demme; Insigne, Zielinski, Lozano; Petagna.
Pelatih: Luciano Spalletti.
Info skuad: Anguissa (cedera), Osimhen (cedera), Koulibaly (cedera), Fabian Ruiz (meragukan), Insigne (meragukan), Manolas (meragukan).
Leicester City (3-4-1-2): Schmeichel; Soyuncu, Evans, Amartey; Thomas, Ndidi, Soumare, Castagne; Maddison; Vardy, Iheanacho.
Pelatih: Brendan Rodgers.
Info skuad: Fofana (cedera), Pereira (cedera), justin (meragukan), Schmeichel (meragukan), Tielemans (meragukan), Bertrand (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head di Kompetisi UEFA
- Pertemuan: 1
- Napoli menang: 0
- Gol Napoli: 2
- Imbang: 1
- Leicester City menang: 0
- Gol Leicester City: 2.
Pertemuan Sebelumnya
- 17-09-2021 Leicester 2-2 Napoli (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Napoli (K-K-M-S-K)
- 22-11-21 Inter 3-2 Napoli (Serie A)
- 24-11-21 Spartak Moscow 2-1 Napoli (UEL)
- 29-11-21 Napoli 4-0 Lazio (Serie A)
- 02-12-21 Sassuolo 2-2 Napoli (Serie A)
- 05-12-21 Napoli 2-3 Atalanta (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Leicester City (K-M-M-S-K)
- 20-11-21 Leicester 0-3 Chelsea (EPL)
- 26-11-21 Leicester 3-1 Legia Warsawa (UEL)
- 28-11-21 Leicester 4-2 Watford (EPL)
- 02-12-21 Southampton 2-2 Leicester (EPL)
- 05-12-21 Aston Villa 2-1 Leicester (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
- Napoli cuma menang 1 kali dalam 6 laga terakhirnya di semua kompetisi (M1 S2 K3).
- Napoli selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Napoli cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 7 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Napoli selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 dari 11 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.
- Napoli cuma menang 2 kali dalam 5 laga kandang terakhirnya di fase grup Liga Europa (M2 S1 K2).
- Rekor kandang Napoli di fase grup Liga Europa: M11 S3 K3.
- Rekor kandang Napoli melawan klub-klub Inggris: M6 S1 K2.
- Rekor keseluruhan Napoli melawan klub-klub Inggris: M6 S5 K8 (gol 22-26).
- Leicester cuma menang 2 kali dalam 8 laga terakhirnya di semua kompetisi (M2 S3 K3).
- Leicester tanpa clean sheet dalam 15 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Leicester tanpa kemenangan dalam 3 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi (M0 S2 K1).
- Leicester cuma kalah 1 kali dalam 6 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi (M2 S3 K1).
- Leicester cuma menang 4 kali dalam 15 laga tandang terakhirnya di kompetisi UEFA (M4 S3 K8).
- Rekor tandang Leicester City melawan klub-klub Italia: M- S- K-
- Rekor keseluruhan Leicester City melawan klub-klub Italia: M0 S1 K0 (gol 2-2).
Prediksi skor akhir: Napoli 2-1 Leicester City.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Neta Alchimister: Ketika sang Supermodel Jatuh ke Pelukan Seorang Pesepak Bola
- Keyla Alves, Pevoli Aduhai dari Brasil
- Ginevra Lambruschi: Si Seksi Berambut Pirang Kekasih Eks Pemain Muda AS Roma
- Sara Arfaoui: Model dan Presenter TV Prancis, WAGs Manchester City dan Timnas Jerman
- Michela Persico: Presenter Cantik Italia, WAGs Seksi Serie A
- Marta Diaz, Salah Satu WAGs Paling Hot di London
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 7 Desember 2021 19:03
-
Liga Champions 7 Desember 2021 19:02
-
Liga Champions 7 Desember 2021 19:01
-
Liga Champions 7 Desember 2021 17:05
-
Liga Champions 7 Desember 2021 17:04
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...