Nemanja Matic: Sociedad Dulu, Baru Chelsea dan Man City!

Nemanja Matic: Sociedad Dulu, Baru Chelsea dan Man City!
Skuat Manchester United merayakan gol Edinson Cavani ke gawang Everton, Minggu (7/2/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic mengomentari jadwal padat yang akan dijalani timnya setelah ini. Matic meminta timnya untuk fokus ke satu pertandingan ke pertandingan lain, dan fokus utama mereka saat ini melawan Real Sociedad.

Manchester United akan menjalani jadwal yang cukup padat satu bulan ke depan. Karena mereka harus bermain di Liga Europa, Premier League dan FA Cup.

Manchester United sendiri ditunggu dua laga sengit di ajang EPL. Di akhir pekan ini mereka akan menghadapi Chelsea sebelum berhadapan dengan Manchester City di pekan depannya.

Matic menyebut bahwa timnya siap untuk menghadapi jadwal padat tersebut. "Musim ini masih cukup panjang dan kami masih bersaing untuk memenangkan beberapa trofi juara," ujar Matic kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Fokus yang Terdekat

Matic menyadari bahwa ada dua laga bertajuk big match yang tengah menunggu timnya.

Namun ia menegaskan bahwa fokus utama timnya saat ini adalah untuk memenangkan pertandingan berikutnya yaitu melawan Real Sociedad.

"Saya selalu bilang bahwa pertandingan berikutnya adalah pertandingan terpenting bagi kami. Jadi untuk saat ini kami fokus untuk menghadapi Sociedad di hari Kamis [Jumat dini hari WIB], baru setelahnya kami memikirkan Chelsea lalu Man City,"

2 dari 3 halaman

Bangun Momentum

Matic menilai sangat krusial bagi Manchester United memenangkan pertandingan kontra Real Sociedad nanti.

Ia menilai kemenangan itu akan memberikan momentum yang bagus bagi timnya jelang pertandingan big match kontra Chelsea dan Man City.

"Kami harus menuntaskan pekerjaan kami melawan Real Sociedad, lalu membuat langkah maju agar kami bisa mencapai final yang kami idamkan," ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Modal Positif

Manchester United punya modal positif jelang menghadapi Real Sociedad.

Setan Merah meraih kemenangan 4-0 melawanm wakil Spanyol itu di leg pertama pekan lalu.

(MUTV)