Nedved: Juventus Sementara Harus Lupakan Final

Nedved: Juventus Sementara Harus Lupakan Final
Pavel Nedved (c) ist
Bola.net - Salah satu Direktur Juventus Pavel Nedved memberikan komentarnya perihal peluang timnya di Europa League musim ini. Menurut Nedved, Juventus untuk sementara ini harus melupakan final Europa League agar dapat berkonsentrasi dalam pertandingan.

Juventus sendiri akan berhadapan dengan wakil dari Prancis Olympique Lyon dalam babak lanjutan delapan besar Europa League.

"Perjalanan menuju final masih sangat panjang. Saya bangga kami menjadi wakil italia di babak perempat final, bahkan jika itu adalah Liga Champions musim lalu," ujar Nedved.

"Hasil imbang ini sulit, bahkan jika di atas kertas semua orang harus berbicara tentang Juve seolah-olah mereka sudah berada di final. Kompetisi ini harus dihadapi dengan sikap yang serius," imbuhnya.

Final Europa League sendiri akan diadakan di Juventus Stadium. [initial]


 (foti/han)