Napoli Beda Level Dengan Inter

Napoli Beda Level Dengan Inter
(c) AFP
Bola.net - Napoli berada di level yang berbeda dengan Inter Milan. Hal itu dibuktikan sendiri oleh Wolfsburg, yang sudah bersua dua wakil Italia tersebut di pentas Liga Europa 2014/15.

Di babak 32 besar, Wolfsburg menghadapi Inter dan sukses menyingkirkan La Beneamata dengan agregat telak 5-2. Wolfsburg menang 3-1 di kandang sendiri pada leg pertama dan menang 2-1 saat melakoni return leg di Giueseppe Meazza.

Wolfsburg lalu tampil di perempat final dengan Napoli sebagai lawan. Menjadi tuan rumah leg pertama, Jumat (17/4), Wolfsburg dihabisi 1-4. Pelatih Wolfsburg Dieter Hecking pun tak ragu mengakui kehebatan Marek Hamsik dan kawan-kawan.

"Napoli ada di level yang berbeda dengan Inter. Saya harus memuji mereka. Mereka tampil dengan performa luar biasa," kata Hecking seperti dilansir Football Italia.

Wolfsburg dibobol terlebih dahulu oleh Gonzalo Higuain pada menit 15. Setelah itu, Wolfsburg makin tak berdaya. Hamsik mengukir brace di menit 23 dan 64, kemudian pemain pengganti Manolo Gabbiadini turut mencantumkan namanya di papan skor pada menit 76. Wolfsburg hanya bisa mencetak satu gol hiburan melalui pemain pengganti Nicklas Bendtner sepuluh menit jelang bubaran.



Kalah 1-4 di kandang sendiri, peluang Wolfsburg untuk lolos ke semifinal pun terbilang sangat berat. Mereka harus menang minimal 4-0 pada leg kedua di San Paolo pekan depan. [initial]

 (foti/gia)