Nagatomo: Inter Semakin Kompak!

Nagatomo: Inter Semakin Kompak!
Yuto Nagatomo. (c) AFP
Bola.net - Usai Internazionale mengalahkan Partizan Belgrade di Liga Europa dini hari tadi (09/11), Yuto Nagatomo mengatakan bahwa timnya semakin kompak.

Sepasang gol Rodrigo Palacio serta Fredy Guarin memastikan langkah Inter Milan lolos ke fase knock-out Liga Europa usai melumat tuan rumah Partizan Belgrade dengan skor 1-3.

Ditemui setelah pertandingan berakhir, full-back Internasional Jepang, Yuto Nagatomo memuji penampilan rekan-rekannya yang bermain gemilang di enam laga terakhir.

"Kami bahagia telah membawa Inter lolos ke fase knock-out Liga Europa. Selain itu, kinerja permainan tim juga terus membaik di tiap laganya. Inter semakin kompak." ujar Nagatomo pada wartawan setempat.

Usai menghadapi Partizan Belgrade, La Beneamata akan bertandang ke Bergamo guna menghadapi Atalanta B.C. pada akhir pekan nanti (11/11).[initial]

Liga Italia - Palacio: Saatnya Inter Kembali Fokus ke Serie A (fci/rdt)