
Bola.net - - Jose Mourinho tak akan menganggap remeh ketika menjalani leg kedua babak 32 besar Liga Europa menghadapi Saint Etienne meskipun Manchester United sudah unggul tiga gol dari leg pertama.
Pada pertemuan pertama yang berlangsung di Old Trafford pekan lalu, MU bisa mencetak tiga gol yang semuanya diciptakan oleh Zlatan Ibrahimovic. Keunggulan ini membuat MU menginjakkan satu kakinya di babak selanjutnya.
Setelah menjalani pertandingan menghadapi St Etienne di Stade Geoffroy-Guichard tengah pekan ini, MU akan menjalani laga penting lainnya di antaranya adalah final EFL Cup menghadapi Southampton dan bertemu dengan Manchester City di Premier League.
Ketika menghadapi Etienne pada leg kedua, Mourinho mungkin tak akan menurunkan skuat terbaiknya jelang laga penting setelahnya tersebut. Namun demikian, Mourinho ingin tetap memastikan timnya mampu membendung perlawanan klub asal Ligue 1 tersebut.
Mourinho tak ingin pasukannya punya pikiran sudah pasti lolos ke babak 16 besar. Sebab, Mourinho sendiri pernah mengalami pengalaman buruk dalam sepakbola meskipun sempat unggul.
"Saya pernah mengalami pengalaman gila dalam sepakbola. Saya pernah kalah dari Tottenham sekali, 3-0 di babak pertama, kemudian imbang 3-3," kata Mourinho pada MUTV.
"Saya pernah menang ketika Real Madrid menghadapi Galatasaray, kami menang 3-0 di kandang kemudian kami kalah 3-1 di Istanbul."
"Saya pernah mengalami banyak pengalaman gila dan saya percaya pada banyak kemungkinan. Kami akan bertandang ke sana [kadang St Etienne], harus bertahan dengan baik, tak kebobolan dan berusaha mencetak gol yang akan membuat mereka dalam situasi sulit," jelasnya.
Pertandingan terakhir yang dijalani MU adalah pertandingan menghadapi Blackburn di FA Cup. Dalam pertandingan tersebut, MU kembali menang di mana Ibrahimovic kembali menjadi pahlawan kemenangan 2-1. Dan dalam 24 laga terakhir di semua kompetisi, MU hanya mengalami kekalahan sekali.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 23:46
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 21:59
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 21:23
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 21:17
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 19:28
LATEST UPDATE
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...