
Bola.net - - Sebelum Manchester United dan Ajax Amsterdam menjalani final Liga Europa, mereka akan mengheningkan cipta terlebih dahulu sebagai tanda solidaritas terhadap korban serangan teror yang terjadi di kota Manchester.
Pada hari Senin kemarin waktu setempat, telah terjadi bom bunuh diri yang memakan korban puluhan nyawa. Korban luka dilaporkan mencapai 60 orang. Bom bunuh diri ini dilakukan di tengah pagelaran konser penyanyi pop wanita asal Amerika Serikat, Ariana Grande.
Untuk memberikan dukungan moril pada korban, para pemain MU dan Ajax akan menundukkan kepala sejenak untuk menyampaikan rasa bela sungkawa. Seluruh hadirin di Friends Arena juga akan mengikuti acara seremonial ini.
Selain itu, para pemain juga akan mengenakan ban lengan hitam. Rencana ini telah disampaikan oleh UEFA.
"Menyusul serangan di Manchester malam kemarin di Manchester, UEFA memberikan konfirmasi bahwa mengheningkan cipta akan dikaji sebelum final Liga Europa di Stockholm pada hari Rabu malam," demikian pernyataan dari UEFA.
"Upacara pembukaan juga memungkinkan untuk dikurangi sebagai tenda penghormatan untuk korban serangan di Manchester."
Sebab tragedi memilukan ini, MU sebagai klub dari kota Manchester telah meminta izin tak menggelar jumpa pers pada hari Selasa untuk membahas soal laga final. Jose Mourinho sebagai pelatih MU mengatakan bahwa semua pihak di dalam klub tak bisa menuangkan pikiran dan ingin menyampaikan rasa bela sungkawa untuk para korban dan para keluarga. Ia mendorong warga Manchester agar bersatu menghadapi musibah ini.
UEFA has agreed to a minute's silence and black armbands during the Europa League final in respect of the terrible events in Manchester.
— Manchester United (@ManUtd) May 23, 2017
Baca Juga:
- Bom Konser Ariana Grande Ganggu Persiapan United ke Final
- Herrera: Zlatan Ibrahimovic Akan Bantu MU di Final
- Mata: Tak Ada Kata Lelah di Final
- Data dan Fakta Final Liga Europa: Ajax Amsterdam vs Manchester United
- Arsenal Diklaim Perlu Rombak Tulang Punggung Tim
- Prediksi Ajax Amsterdam vs Manchester United 25 Mei 2017
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Mei 2017 23:45
-
Liga Inggris 23 Mei 2017 22:24
-
Liga Spanyol 23 Mei 2017 21:51
-
Liga Inggris 23 Mei 2017 21:26
-
Liga Eropa UEFA 23 Mei 2017 16:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...