Menang Tiga Gol dan Clean Sheet di Markas Liverpool, Gelandang Atalanta: Ini Beneran Kan?

Menang Tiga Gol dan Clean Sheet di Markas Liverpool, Gelandang Atalanta: Ini Beneran Kan?
Skuat Atalanta merayakan kemenangan mereka atas liverpool di Anfield, Jumat (12/4/2024) (c) AP Photo/Jon Super

Bola.net - Gelandang Atalanta, Marten de Roon masih tidak percaya timnya bisa menang telak atas Liverpool di Anfield. Ia menilai kemenangan ini jadi salah satu kemenangan bersejarah dalam timnya.

Atalanta mengawali perjalanan mereka di perempat final Liga Europa dengan melakoni laga tandang. Mereka bertamu ke Anfield untuk menghadapi Liverpool di leg pertama ini.

Tidak diunggulkan untuk menang, La Dea sukses membuat kejutan. Mereka berhasil mengalahkan tim kuat Inggris itu dengan skor telak 3-0.

de Roon mengaku masih sulit percaya timnya bisa menang 3-0 di Anfield. Ia menilai tim-tim terbaik di Eropa sulit untuk menang dengan skor telak seperti itu di markas Liverpool.

Simak komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Kemenangan Bersejarah

Kemenangan Bersejarah

(c) AP Photo

Diwawancarai beIN Sports seusai laga, De Roon mengaku masih sulit percaya timnya menang di laga ini. Ia menyebut bahwa ini jadi kemenangan bersejarah bagi Atalanta.

"Kemenangan ini masih sulit dipercaya. Bisa menang 3-0 di Anfield itu merupakan catatan yang bersejarah," ujar sang gelandang.

"Ya, kami memang beruntung di satu atau dua kesempatan, namun kami bertahan dengan baik sebagai sebuah tim."

2 dari 4 halaman

Layak Menang

Layak Menang

Aksi Darwin Nunez di laga Liverpool vs Atalanta di leg 1 perempat final Liga Europa 2023/24 di Anfield, Jumat (12/04/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Lebih lanjut, gelandang Timnas Belanda itu menyebut bahwa Atalanta memang layak memetik kemenangan atas Liverpool.

Ia menilai timnya bermain dengan apik dan solid sejak awal laga hingga akhir, sehingga mereka layak memetik kemenangan ini.

"Kami tampil dengan sempurna sebagai sebuah tim. Kami menciptakan banyak peluang dan kami banyak melakukan pressing," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Tuntaskan di Bergamo

Tuntaskan di Bergamo

Duel Liverpool vs Atalanta di leg 1 perempat final Liga Europa 2023/24 di Anfield, Jumat (12/04/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Kemenangan 3-0 atas Liverpool ini merupakan modal apik bagi Atalanta untuk lolos ke semifinal Liga Europa 2023/2024.

Mereka wajib mempertahankan keunggulan ini saat menjamu Liverpool di Bergamo pada leg kedua di pekan depan.