
Bola.net - Bos Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer yakin penampilan apik Mason Greenwood sudah cukup menguatkan alasannya melepas Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez sekaligus pada musim panas ini. Sebab dia tahu Greenwood akan menjawab tantangan.
Jumat (20/9/2019) dini hari WIB tadi, MU sukses mengalahkan Astana 1-0 pada matchday 1 Grup L Liga Europa 2019/20. Satu-satunya gol MU lahir dari aksi Mason Greenwood di menit ke-73.
Gol Greenwood ini membuat publik Old Trafford bersorak gembira. Dia masih 17 tahun dan sudah bisa diandalkan sebagai salah satu pemain inti.
Advertisement
Greenwood membantu Solskjaer mengatasi kepergian Lukaku dan Sanchez. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Keputusan Tepat
Sebelumnya, Solskjaer sempat dikritik tentang risiko melepas Lukaku dan Sanchez di waktu yang sama. MU bisa jadi kekurangan striker untuk menghadapi musim yang panjang.
Biar begitu, dia menjamin keputusan itu sudah dipikirkan dengan matang. Juga dengan mempertimbangkan keberadaan Mason Greenwood.
"Bagi saya, itu adalah keputusan tepat," tegas Solskjaer kepada Sky Sports.
"Sebab saya berpikir untuk klub dan untuk dia [Greenwood], saya kira dia akan menjadi pemain penting bagi kami musim ini."
"Dia tidak banyak bermain sejauh ini tetapi dia akan mendapatkan kesempatan serta dia akan tumbuh dan berkembang," lanjutnya.
Kontrak Baru
Lebih lanjut, Solskjaer juga mengonfirmasi bahwa pihak klub tengah mempersiapkan kontrak baru untuk Greenwood. Setelah kontrak David De Gea dan Victor Lindelof pekan ini, Greenwood adalah pemain berikutnya yang segera diamankan.
"Kami selalu berdiskusi dengan pemain-pemain muda, tentang bagaimana kami melihat masa depan," sambung Solskjaer.
"Dan jelas Mason adalah salah satu pemain yang ingin kami pertahankan," pungkasnya.
Sumber: Sky Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 September 2019 20:40
Sang Ayah Restui Erling Braut Haaland Gabung Manchester United
-
Liga Inggris 19 September 2019 20:20
Harry Maguire Diklaim Beri Dampak Instan Bagi Manchester United
-
Liga Inggris 19 September 2019 20:00
Tampil Apik, Harry Maguire Diminta Tingkatkan Level Permainan di MU
-
Liga Inggris 19 September 2019 19:40
Terungkap, MU Sudah Pantau Erling Braut Haaland Sejak Awal Musim
-
Liga Eropa UEFA 19 September 2019 19:20
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...