Marcus Rashford Bisa Tampil Lawan di Laga MU vs Roma, Solskjaer?

Marcus Rashford Bisa Tampil Lawan di Laga MU vs Roma, Solskjaer?
Striker Manchester United, Marcus Rashford (c) Pool EPA via AP Photo

Bola.net - Marcus Rashford harus berjuang melawan cedera pada beberapa pekan terakhir. Namun, kondisi penyerang Manchester United kini sudah cukup bugar dan siap untuk dimainkan melawan AS Roma.

United menjamu Roma pada leg pertama babak semifinal Liga Europa 2020/2021. Laga ini akan digelar di Old Trafford, Jumat (30/4/2021) dini hari WIB.

Rashford mengalami cedera engkel usai laga melawan Burnley. Cedera ini merupakan cedera kambuhan. Pada 201 ini, Rashford sudah mengalami tiga cedera engkel walau tidak pernah absen untuk waktu yang lama.

1 dari 2 halaman

Bagaimana Kondisi Rashford?

Rashford bermain selama 86 menit di laga melawan Leeds United akhir pekan lalu. Rashford sempat dikhawatirkan absen. Dia tidak menjalani latihan secara penuh. Namun, Rashford tetap bermain.

Ole Gunnar Solskjaer memastikan bahwa kondisi Rashford sangat bagus. Walau punya masalah dengan kondisi fisiknya, Solskjaer memastikan Rashford bakal bermain melawan Roma dan kondisinya bugar.

"Tahun lalu dia punya masalah punggung, kemudian dia memiliki bahu, yang telah pulih dengan sangat baik, dan saya merasa dia telah melalui yang terburuk dari (cedera) kaki ini," ucap Solskjaer.

"Rashford hampir memainkan laga secara penuh melawan Leeds."

"Rashford tersedia untuk masuk starting XI di laga melawan Roma, jadi saya pikir dia senang dengan kemajuan yang dia buat," tegas manajer asal Norwegia tersebut.

2 dari 2 halaman

Semua Pemain Bugar

Solskjaer memastikan semua pemain utama United siap tampil melawan Roma. Tidak ada tambahan pemain yang cedera usai laga kontra Leeds United.

"Kami tidak kehilangan siapa pun setelah laga Leeds, yang merupakan persiapan hebat bagi kami karena ini adalah laga dengan intensitas tinggi, sangat, sangat sulit," tegas Solskjaer.

Solskjaer memang tidak punya tambahan pemain yang mengalami cedera. Namun, dia juga tidak punya tambahan pemain baru. Anthony Martial dan Phil Jones masih cedera. Kedua pemain akan absen saat melawan Roma.

Sumber: SportsMole