
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan alasan mengapa ia memainkan Mason Greenwood sebagai penyerang tengah di laga kontra Real Sociedad. Ia menyebut keputusan itu dibuat berdasarkan kondisi sang lawan.
Dini hari tadi Manchester United berhadapan dengan Real Sociedad di pertandingan leg pertama babak 32 besar Liga Europa. Pada laga ini, Manchester United mempercayakan Mason Greenwood menjadi starter di pos penyerang tengah.
Greenwood sendiri memang tidak tampil terlalu bagus di laga itu. Alhasil ia digantikan dengan Amad Diallo di menit 82.
Advertisement
Ketika ditanya alasan mengapa posisi Greenwood bergeser, begini jawaban Solskjaer. "Ada alasan mengapa kami memainkan Mason di tengah," buka Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawha ini.
Maksimalkan Potensi
Menurut Solskjaer, Real Sociedad memasang garis pertahanan yang tinggi sehingga rentan kena serangan balik. Jadi ia ingin memaksimalkan kondisi itu.
"Kami memasang Marcus [Rashford] dan Dan [James] di sayap, karena para bek sayap mereka akan membuka ruang yang cukup lebar, dan kami tahu bahwa itu harus kami manfaatkan.
"Kami menaruh Mason di tengah agar ia bisa agak mundur dan mengambil bola dan dia terkadang bermain di depan dan terkadang bermain melebar."
Pencarian Jati Diri
Menurut Solskjaer, Mason Greenwood saat ini masih dalam proses menemukan posisi terbaiknya.
Ia meyakini Greenwood akan menjadi penyerang tengah yang bagus, namun mereka harus sabar menunggu.
"Kami akan menemukan posisi terbaiknya, namun kami membutuhkan waktu sekitar satu atau dua tahun lagi agar ia berkmebang menjadi penyerang nomor sembilan yang bagus." ujarnya.
Menang Besar
Manchester United sendiri sukses meraih kemenangan besar melawan Real Sociedad.
Setan Merah menghajar wakil Spanyol itu dengan skor 4-0.
(MUTV)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Februari 2021 21:22
Gara-gara Orang Ini, Arsenal Gagal Dapatkan Cristiano Ronaldo
-
Liga Inggris 18 Februari 2021 21:11
-
Liga Inggris 18 Februari 2021 20:59
Dikaitkan dengan Manchester United, Begini Respon Agen Gabriel Veron
-
Liga Inggris 18 Februari 2021 20:00
Mumpung Pogba Cedera, Solskjaer Didesak Lebih Sering Mainkan Donny van de Beek
-
Liga Inggris 18 Februari 2021 19:40
Bahagia, Edinson Cavani Ingin Perpanjang Kontrak di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...