Lyon: Roma Salah Satu Yang Terkuat

Lyon: Roma Salah Satu Yang Terkuat
Bruno Genesio (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Lyon, Bruno Genesio mengakui AS Roma adalah salah satu tim terkuat di Eropa. Pernyataan itu dia katakan usai timnya menyingkirkan Giallorossi dari Liga Europa.

Lyon memang kalah 1-2 di leg kedua babak 16 besar Liga Europa yang digelar di Olimpico. Namun merek tetap berhak melaju ke perempat final karena di leg pertama menang 4-2. Secara agregat, mereka unggul 5-4.

Meskipun sukses menyingkirkan wakil Italia tersebut, namun Genesio memberikan pujian kepada lawannya itu sebagai salah satu tim terkuat di Eropa.

"Ini memuaskan untuk lolos ke babak selanjutnya, karena Roma adalah salah satu tim terkuat di Liga Europa," ujarnya usai pertandingan.

"Jelas leg pertama sangat menentukan, terutama gol akhir dari Alexandre Lacazette di injury tim. Kami benar-benar puas dengan kelolosan ini, itu hasil yang sangat penting dan kami menyingkirkan tim kuat," sambungnya.

"Ada tim lain sepanjang jalan kami dan kami ingin terus melangkah," tandasnya.