Liverpool Raih Kemenangan, Klopp Tetap Keluhkan Lapangan

Liverpool Raih Kemenangan, Klopp Tetap Keluhkan Lapangan
Jurgen Klopp (c) AFP
- Meski sukses mencuri kemenangan dalam lanjutan Liga Europa (6/11), namun manajer Jurgen Klopp tetap mengkritik permukaan lapangan di markas Rubin Kazan, Kazan Arena.


Dalam laga ini, The Reds tampil mendominasi hampir sepanjang 90 menit jalannya pertandingan. Meski demikian, mereka hanya mampu menang 1-0 berkat gol Jordon Ibe di menit 52.


"Tak mudah bermain hari ini karena atmosfer stadion (suporter) luar biasa. Ini adalah tempat yang sangat bagus untuk bermain sepakbola tapi permukaan lapangan tak sebaik aspek lainnya," keluh Klopp usai laga seperti dikutip laman resmi klub.


"Tak mudah bagi kami, terutama soal penguasaan bola. Kami bermain bagus, menciptakan peluang dan bisa saja mencetak gol lebih. Kami layak mendapat gol dan selanjutnya, seperti dalam hidup, kami harus mempelajari semua, kami harus belajar untuk menang." lanjutnya.


Kemenangan ini memang tak membuat Liverpool beranjak dari peringkat kedua klasemen Grup B, namun selisih poin dengan sang pemuncak, Sion semakin menipis menjadi dua angka. [initial]


 (lfc/pra)