Link Streaming Liga Europa di Vidio: Manchester United vs Omonia, 14 Oktober 2022

Link Streaming Liga Europa di Vidio: Manchester United vs Omonia, 14 Oktober 2022
Liga Europa/UEL: Manchester United vs Omonia Nicosia (c) Bola.net

Bola.net - Manchester United bakal menjamu Omonia di matchday 4 Grup E Liga Europa 2022/2023 di Old Trafford, Jumat (14/10/2022) dini hari WIB. Link live streaming UEL ini bisa Bolaneters dapatkan di Vidio.

Bagi MU, dalam laga ini, mereka harus menang. Sebab, kemenangan akan membuat peluang mereka untuk lolos ke fase gugur semakin terbuka.

Pekan lalu, MU cukup bersusah payah untuk mengalahkan Omonia di Siprus dengan skor 3-2. Tertinggal oleh gol Karim Ansarifard menit 34, MU berbalik unggul 3-1 berkat satu gol Anthony Martial menit 63 dan sepasang gol Marcus Rashford menit 53 serta 84. Gol Nikolas Panagiotou menit 85 sempat membuat MU berdebar, tetapi pada akhirnya mereka mampu mengamankan kemenangan.

MU kini sudah mengumpulkan enam poin di peringkat dua. MU tertinggal tiga poin dari Real Sociedad, yang masih sempurna hingga pertandingan ketiga. Sheriff Tiraspol berada di urutan ketiga dengan tiga poin, sedangkan Omonia masih tanpa poin di tempat terbawah.

MU menang 2-1 atas Everton lewat gol-gol Antony dan Cristiano Ronaldo di Premier League akhir pekan kemarin. Form MU cukup apik. Mereka seharusnya mampu menjinakkan Omonia di Old Trafford nanti.

1 dari 3 halaman

Link Live Streaming Manchester United vs Omonia

Jadwal pertandingan Liga Europa

Pertandingan: Manchester United vs Omonia

Venue: Old Trafford

Hari: Jumat, 14 Oktober 2022

Kick-off: 02.00 WIB

Link Live Streaming: VIDIO (KLIK DI SINI)

2 dari 3 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Manchester United (4-3-3): De Gea; Malacia, Martinez, Lindelof, Dalot; Fernandes, McTominay, Fred; Sancho, Ronaldo, Elanga.

Pelatih: Erik ten Hag.

Info skuad: Van de Beek (cedera), Wan-Bissaka (cedera), Maguire (cedera), Martial (cedera), Dubravka (cedera).

Omonia Nicosia (3-5-2): Fabiano; Yuste, Miletic, Lang; Lecjaks, Diskerud, Cassama, Barker, Matthews; Felipe, Ansarifad.

Pelatih: Neil Lennon.

Info skuad: Tidak ada pemain absen.

Jangan lupa ya Bolaneters, ikuti terus perkembangan terbaru dan terlengkap seputar sepak bola internasional hanya di Bola.net.