Lawan Dortmund, Liverpool Jalankan Rencana Klopp Dengan Mulus

Lawan Dortmund, Liverpool Jalankan Rencana Klopp Dengan Mulus
Adam Lallana (c) LFC
- Adam Lallana mengungkapkan bahwa skuat berhasil mengeksekusi rencana yang dirancang Jurgen Klopp untuk menghadap Borussia Dortmund dengan nyaris sempurna.


Klopp tak melakukan pergantian personel secara masif dalam skuat Liverpool yang disiapkan untuk menghadapi laga leg pertama babak perempat final Liga Europa di Westfalenstadion tersebut. Ia hanya menggantikan Daniel Sturridge dengan Divock Origi.


Manajer asal Jerman itu juga tetap menginstruksikan anak-anak asuhnya untuk melakukan pressing hingga jauh ke depan. Liverpool akhirnya bisa mencetak gol lebih dulu melalui Orogi meski akhirnya kebobolan melalui sundulan Mats Hummels.


Pertandingan itu sendiri akhirnya berakhir dengan skor imbang 1-1. Dengan hasil tersebut, Liverpool berpeluang besar untuk lolos ke babak berikutnya. Sebab di Anfield nanti mereka hanya butuh hasil imbang 0-0 saja.


Pasca pertandingan, Lallana mengaku bahwa hasil tersebut bisa didapat karena mereka mampu menjalankan rencana yang dirancang Klopp dengan mulus.


"Kami berhasil mengeksekusi rencana pertandingannya dengan nyaris sempurna," ujar Lallana pada Goal International.


"Jika kami menang 1-0 atau 2-1 maka hal itu akan sangat masif. Namun kami berhasil tampil dengan sangat bagus dalam sebuah tes yang sulit," serunya. [initial]


 (gl/dim)