Kontribusi Masif Vietto, 15 Gol dan 6 Assist

Kontribusi Masif Vietto, 15 Gol dan 6 Assist
Luciano Vietto (c) AFP
Bola.net - Luciano Vietto tak perlu diragukan lagi adalah salah satu pemain terbaik Villarreal musim ini. Kontribusinya striker anyar sekaligus rising star asal Argentina itu benar-benar masif.

Vietto sudah terlibat langsung dalam 21 gol Villarreal musim 2014/15. Sebanyak 15 gol dan 6 assist telah disumbangkan pemain 21 tahun tersebut di semua ajang. Kontribusi Vietto mengungguli rekan-rekannya.


Assist ke-6 Vietto musim ini tercipta ketika Villarreal mengalahkan Red Bull Salzburg 2-1 di leg pertama babak 32 besar Liga Europa, Jumat (20/2). Villarreal menang lewat gol-gol Ikechukwu Uche dan Denis Cheryshev. Gol Cheryshev lahir berkat assist Vietto.



Di La Liga musim ini, Vietto telah mengoleksi 10 gol dan 2 assist dalam 21 penampilan. Di Liga Europa, dia mengukir 5 gol dan 4 assist dalam 9 penampilan.

Vietto direkrut Villarreal dari Racing Club dengan biaya transfer sekitar €5,5 juta pada 4 Agustus 2014. Oleh Villarreal, Vietto dikontrak lima tahun sampai 30 Juni 2019. Saat ini, harganya diperkirakan sudah menyentuh angka €10 juta. [initial]

 (opta/gia)