
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengatakan Mohamed Salah masuk dalam skuad yang akan bermain melawan Sparta Praha.
Liverpool akan berhadapan dengan Sparta Praha di leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2023/2024 di epet ARENA. Salah sebelumnya mengalami cedera lagi.
Salah sebelumnya mengalami masalah hamstring saat membela Timnas Meris di Piala Afrika 2023. Ia kemudian bisa tampil lawan Brentford.
Advertisement
Namun setelah itu ia cedera lagi. Sejak saat itu Salah terus absen di empat pertandingan yang dilalui Liverpool.
Salah Ikut ke Markas Sparta Praha
Sekarang kondisi Mohamed Salah sudah membaik. Ia pun sudah bisa berlatih lagi dalam beberapa hari terakhir.
Jurgen Klopp lantas mengatakan bahwa Salah ikut dalam rombongan tim yang berangkat ke markas Sparta Praha. Namun ia belum bisa memastikan apakah pemain 31 tahun itu bakal dimainkan atau tidak.
"Ya, Mo bepergian. Ia bersama kami, ia berlatih selama dua hari, penuh energi," ungkapnya seperti dilansir Sportsmole.
"Kita harus melihatnya. Tapi sangat bagus ia kembali, itu sangat bagus untuk kami dan Anda bisa melihat di wajahnya ia sangat senang," kata Klopp.
Tetap Hati-hati
Seperti yang diketahui sebelumnya, Mohamed Salah cedera lagi saat bermain melawan Brentford. Oleh karena itulah, Jurgen Klopp kini akan mencoba berhati-hati dalam membuat keputusan terkait Salah.
“Situasi yang sangat tidak menguntungkan karena harus absen dalam waktu yang lama, jika Anda mau, di Brentford, memainkan permainan yang luar biasa di sana dan absen lagi. Begitulah adanya," ujarnya.
"Kami ingin berhati-hati, kami harus berhati-hati, namun di tengah periode yang sangat intens di musim ini, kami membutuhkan semua pemain dan sekarang mari kita lihat berapa lama kami bisa memainkannya. Begitulah yang terjadi pada dirinya dan pemain lain. Ya, kabar baik," tandas Klopp.
Jadwal Liverpool Berikutnya
Kompetisi: Liga Europa
Pertandingan: Sparta Praha vs Liverpool
Stadion: epet ARENA
Hari: Jumat, 8 Maret 2024
Kickoff: 00.45 WIB
Live: SCTV
Live Streaming: VIDIO - KLIK DI SINI
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Liverpool terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Liverpool di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
Baca Juga:
- Head to Head dan Statistik: Liverpool vs Manchester City
- Jadwal Siaran Langsung Liga Europa di SCTV dan Vidio Hari Ini, Jumat 8 Maret 2024
- Sparta Praha vs Liverpool: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran Langsung, Live Streaming, Statistik
- Selain Amorim, Scout Liverpool Juga Pantau Pilar Sporting Lisbon Ini
- Prediksi Sparta Praha vs Liverpool 8 Maret 2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 6 Maret 2024 15:03
-
Liga Inggris 5 Maret 2024 23:59
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...