Klopp: La Liga Terbaik di Dunia

Klopp: La Liga Terbaik di Dunia
Jurgen Klopp (c) LFC
- Jelang pertandingan penting lawan di final Liga Europa, Jurgen Klopp memuji kompetisi La Liga sebagai liga terbaik di dunia saat ini.


Saat ini banyak yang memandang kompetisi Premier League sebagai liga yang terbaik di dunia. Namun tak ada klub yang mampu menandingi dominasi duo raksasa dari Spanyol, Barcelona dan Real Madrid, khususnya di pentas Liga Champions.


Di sisi lain, Liga Europa juga dikuasai oleh Sevilla karena mereka mampu jadi juara kompetisi tersebut dalam dua tahun belakangan ini. Maka wajar saja apabila Klopp menyebut liga tersebut sebagai liga terbaik di dunia. Meski demikian ia tetap bertekad untuk bisa membawa mengalahkan tim tersebut di Basel hari Kamis nanti.


"Saya rasa negara tersebut adalah negara sepakbola terbaik, yang merupakan kombinasi dari manajer-manajer yang bagus, sistem pemantauan talenta yang jempolan, dan sistem pendidikan pemain yang bagus pula," puji Klopp seperti dilansir Goal International.


"Banyak pemain dari Amerika Selatan pindah ke Spanyol karena mereka bisa menyesuaikan diri dengan mudah di sana. Ada banyak alasan memang namun saat ini La Liga ada di level tertinggi dan sekarang jadi tugas semua pemain untuk bisa meraih level tersebut dan melewati mereka. Jerman adalah juara dunia terakhir, sementara juara sebelumnya adalah Spanyol. Jadi keadaan bisa berubah! Spanyol memang layak mendapat status itu, namun semoga saja pada hari Rabu (waktu setempat) nanti tak ada orang yang bisa melihat status itu," koarnya. [initial]


 (gl/dim)