Kena Tendangan Kungfu Striker Rangers, Wajah Kiper Slavia Praha Alami Luka Horor

Kena Tendangan Kungfu Striker Rangers, Wajah Kiper Slavia Praha Alami Luka Horor
Insiden tendangan Kemar Roofe ke wajah Ondrej Kolar (c) PA via AP Photo

Bola.net - Nasib sial dialami penjaga gawang Slavia Praha, Ondrej Kolar ketika ia diterjang striker Rangers FC, Kemar Roofe dalam laga 16 besar Liga Europa 2020/21, Jumat (19/3/2021) dini hari WIB.

Dalam laga ini, Rangers harus menyerah dengan skor 0-2 sekaligus membuat langkah tim asuhan Steven Gerrard itu terhenti setelah di laga leg pertama bermain imbang 1-1.

Laga di Ibrox Stadium ini berlangsung seru dan sempat diwarnai dua kartu merah, masing-masing untuk Roofe serta Leon Balogun. Tak cuma, itu ada dugaan pemain Slavia melakukan ejekan rasis terhadap gelandang Rangers, Glen Kamara.

1 dari 5 halaman

Insiden Roofe - Kolar

Roofe dimasukkan Gerrard pada menit ke-55 untuk menggantikan Scott Arfield. Sayang, Roofe hanya bertahan selama enam menit di lapangan karena ia dikartu merah oleh wasit.

Penyebabnya adalah Roofe melompat dan melakukan tendangan kungfu yang menerjang wajah Kolar dengan telak.

Akibat insiden, wajah Kolar pun mengalami cedera parah. Luka sobekan dan darah terlihat jelas dari wajah kiper tim nasional Republik Ceko tersebut.

Gara-gara insiden ini, Kolar pun tak bisa melanjutkan permainan dan terpaksa digantikan oleh kiper 18 tahun, Matyas Vagner.

Ondrej Kolar (c) Slavia PrahaOndrej Kolar (c) Slavia Praha

Seperti apa reakzi netizen terhadap insiden ini? Berikut beberapa di antaranya.

2 dari 5 halaman

Roofe coba jelaskan insiden ini pada Kolar

3 dari 5 halaman

Darahnya mengucur deras

4 dari 5 halaman

Benar-benar horor

5 dari 5 halaman

Berharap insiden ini diselidiki UEFA

Sumber: Twitter