Jadwal dan Live Streaming Liga Europa: Shakhtar Donetsk vs Basel

Jadwal dan Live Streaming Liga Europa: Shakhtar Donetsk vs Basel
Liga Europa, Shakhtar Donetsk vs Basel (c) Bola.net

Bola.net - Shakhtar Donetsk vs Basel di babak perempat final Liga Europa 2019/20, Rabu (12/8/2020) dini hari WIB. Pemenang duel ini akan berjumpa Inter Milan pada babak semifinal. Laga akan disiarkan live streaming di Vidio.

Laga ini akan digelar di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jerman. Yang menang langsung lolos ke babak berikutnya.

Shakhtar dan Basel sama-sama tersingkir dari Liga Champions. Shakhtar tersingkir di fase grup, dan terlempar ke babak 32 besar Liga Europa. Sementara itu, Basel kandas di babak kualifikasi, dan terlempar ke fase grup Liga Europa.

Basel menjuarai Grup C, yang juga dihuni oleh Getafe, Krasnodar, dan Trabzonspor. Setelah itu, wakil Swiss tersebut menyisihkan APOEL di babak 32 besar dan Eintracht Frankfurt di babak 16 besar dengan agregat identik 4-0.

Shakhtar lebih meyakinkan. Wakil Ukraina itu berturut mengeliminasi dua tim kuat, yakni Benfica (agregat 5-4) dan Wolfsburg (agregat 5-1). Itu membuat mereka di atas kertas difavoritkan untuk lolos dari hadangan Basel, dan bertemu dengan Inter di semifinal.

1 dari 1 halaman

Jadwal Pertandingan dan Live Streaming

Jadwal pertandingan perempat final Liga Europa 2019-20

Shakhtar Donetsk vs Basel

Jadwal: Rabu, 12 Agustus 2020

Kick Off: Pkl 02.00 WIB

Live Streaming: Vidio.com

Link live streaming Inter Milan vs Bayer Leverkusen bisa Bolaneters saksikan di tautan ini.

Ingin tahu jadwal dan highlight pertandingan Liga Europa/Liga Champions lainnya? Klik di sini.