Ingin Liga Champions? Liverpool Harus Serius di Liga Europa

Ingin Liga Champions? Liverpool Harus Serius di Liga Europa
Liverpool (c) AFP
Bola.net - Seorang kolomnis Sky Sports, Paul Merson, berpesan agar Liverpool serius berkompetisi di ajang Liga Europa. Hal itu diperlukan untuk menjadi tolak ukur mereka untuk kembali ke Liga Champions musim depan.

"Mereka harus menang," ujar Merson kepada Sky Sports. "Apakah mereka sudah memastikan diri di empat besar? Saya tak yakin,"

"Semakin lama mereka mampu bertahan di Liga Europa, mereka akan semakin membuka peluang ke Liga Champions," tukasnya.

Merson sendiri menyatakan keoptimisan lewat prediksi yang ia buat perihal pertandingan antara The Reds melawan FC Sion nanti. Ia menyatakan bahwa pasukan Brendan Rodgers bisa memetik kemenangan di laga tersebut.

"Saya harap mereka mampu memenangkan pertandingan dengan skor 3-0," ujar Merson.

Pada pertandingan perdana, Liverpool hanya mampu bermain sama kuat 1-1 dengan tuan rumah Bordeaux. Kemenangan menjadi target utama bagi James Milner cs untuk memastikan langkah mereka selanjutnya.[initial]

 (sky/yp)