
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho mengatakan bahwa timnya sudah melakukan yang terbaik untuk mencoba menang di saat tampil di lapangan yang kurang bagus milik Rostov.
Pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa tersebut, The Red Devils sempat unggul lebih dulu lewat gol Henrikh Mkhitaryan pada menit ke-35. Namun, anak asuh Ivan Daniliants berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-53 melalui striker mereka, Alexander Bukharov.
Usai pertandingan tersebut, Mourinho diminta menanggapi hasil imbang yang diraih timnya tersebut. Mantan pelatih Chelsea tersebut tak menutupi kekecewaannya atas kondisi buruk lapangan yang menjadi venue pertandingan.
"Ini adalah performa terbaik yang bisa dikeluarkan saat kondisi yang tidak baik. Sangat tidak mungkin bisa bermain baik di atas lapangan seperti itu. Sangat susah untuk kami dalam mengalirkan bola," ujarnya seperti dilansir ESPNFC.
"Kami bisa menunjukkan hasil yang baik pada leg kedua nanti. Kami memiliki keuntungan satu gol tandang, ditambah dengan tak adanya pemain yang cedera," tandasnya.
Manchester United sendiri nantinya akan kembali berhadapan dengan klub wakil Rusia itu pada tanggal 17 Maret 2017.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 9 Maret 2017 17:51
-
Editorial 9 Maret 2017 16:07
-
Liga Inggris 9 Maret 2017 15:00
-
Liga Inggris 9 Maret 2017 14:20
-
Liga Inggris 9 Maret 2017 12:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...