Hummels Bertekad Kalahkan Liverpool

Hummels Bertekad Kalahkan Liverpool
Mats Hummels (c) AFP
- Defender Borussia Dortmund, Mats Hummels, mengaku timnya sangat ingin bisa mengalahkan skuat Liverpool yang sekarang dimanajeri oleh Jurgen Klopp.


Seperti yang diketahui, Liverpool akan bersua dengan Dortmund di babak perempat final Liga Europa. Partai tersebut menjadi amat spesial dan menarik perhatian karena itu artinya Klopp akan berjumpa dengan mantan klub asuhannya dulu.


Klopp sendiri mengaku sebenarnya enggan bertemu dengan Dortmund. Namun setelah undian menyatakan bahwa ia harus menghadapi mantan timnya tersebut, manajer asal Jerman itu menerimanya dengan lapang dada dan bertekad untuk bisa mengalahkan tim yang kini diasuh Thomas Tuchel tersebut. Namun di sisi lain, Hummels juga mengaku timnya juga berambisi untuk bisa mengalahkan Liverpool.


"Pertarungan dengan Liverpool adalah pertarungan di mana kami sangat ingin mengalahkan Klopp. Kami harus mengalahkannya. Tentu saja ia akan mendapatkan sambutan hangat dan salam perpisahan yang hangat pula. Namun saya harap kami bisa membuatnya murka di tengah-tengah kedua hal tersebut," ujar Hummels pada ZDF.


"Media akan menyorot laga ini. Dan bertemu lagi dengan Klopp akan menjadi sesuatu yang spesial bagi para pemain. Ini akan sangat menarik, dari sisi emosional. Namun saya tak akan mencoba untuk terlalu banyak berpikir soal hal tersebut. Saya sudah mengatakan bahwa setelah kami dipertemukan dalam undian dengan Liverpool kami akan mulai memikirkan soal laga itu ketika pertandingannya akan segera dimulai," tegasnya. [initial]


 (zdf/dim)