Ferdinand: Mourinho Pasti Frustrasi Lihat MU

Ferdinand: Mourinho Pasti Frustrasi Lihat MU
Jose Mourinho. (c) AFP

Bola.net - - Rio Ferdinand mengatakan bos Manchester United, Jose Mourinho, akan frustrasi usai mereka hanya menang 1-0 atas Celta Vigo semalam.

Marcus Rashford mencetak satu-satunya gol di pertandingan tadi dengan tendangan bebas apiknya di babak kedua.

Namun tim asuhan Mourinho membuang beberapa peluang emas di babak pertama dan harusnya bisa pulang dari Spanyol dengan keunggulan lebih besar. Ferdinand pun setuju dengan anggapan tersebut.

Rio FerdinandRio Ferdinand

"Secara mental mereka terlihat seperti tim yang tahu bagaimana caranya memainkan pertandingan seperti ini," tutur Ferdinand di BT Sport.

"Mereka sangat bagus hari ini. Satu-satunya hal yang akan saya kritik adalah peluang yang tak mereka manfaatkan. Mereka harusnya bisa mengamankan fase ini dan mengistirahatkan pemain di leg berikutnya."

"Saya kira Jose akan frustrasi karena hal ini. Namun itu adalah penampilan yang profesional dan amat dewasa dari United sebagai tim."