De Rossi Lanjutkan Tradisi, Roma Tembus Semifinal Kompetisi Eropa 4 Musim Beruntun

De Rossi Lanjutkan Tradisi, Roma Tembus Semifinal Kompetisi Eropa 4 Musim Beruntun
Pemain AS Roma merayakan kemenangan atas AC Milan di Liga Europa 2023/2024, Jumat (19/4/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Andrew Medichini

Bola.net - AS Roma setelah menembus semifinal Liga Europa 2023/2024. Dengan demikian, Roma telah menjejak semifinal kompetisi Eropa dalam empat musim berturut-turut.

Roma dipastikan melaju ke semifinal Liga Europa setelah menyingkirkan AC Milan. Giallorossi menang dengan skor 2-1 pada leg kedua perempat final, Jumat (19/4/2024) dini hari WIB.

Roma unggul dua gol lebih dahulu di babak pertama lewat aksi Gianluca Mancini dan Paulo Dybala. Milan baru membalas di babak kedua melalui Matteo Gabbia.

Hasil ini membuat Roma melaju ke semifinal Liga Europa dengan agregat 3-1. Giallorossi sebelumnya menang 1-0 pada leg pertama di San Siro.

1 dari 3 halaman

Rekor Apik Roma

Rekor Apik Roma

Momen selebrasi Paulo Dybala di laga AS Roma vs AC Milan, Liga Europa 2023/2024 (c) AP Photo/Andrew Medichini

Langkah Roma menuju semifinal kemudian dilengkapi dengan catatan gemilang. Dilansir Squawka, Giallorossi menembus semifinal kompetisi dalam empat musim beruntun.

Sebelum ini, Roma berhasil mencapai semifinal Liga Europa (2020/2021), Europa Conference League (2021/2022) dan Liga Europa (2022/2023).

Dari tiga semifinal itu, Roma hanya sekali berakhir sebagai juara. Mereka menjuarai Europa Conference League 2021/2022 ketika masih dilatih Jose Mourinho.

Roma sebenarnya juga mampu menembus final Liga Europa musim lalu. Namun, mereka gagal menjadi juara setelah kalah dari Sevilla.

2 dari 3 halaman

Lawan Roma di Semifinal

Lawan Roma di Semifinal

Paulo Dybala ditekel lawan di laga AS Roma vs AC Milan, Liga Europa 2023/2024 (c) AP Photo/Andrew Medichini

Lawan Roma di babak semifinal Liga Europa 2023/2024 sudah diketahui. Mereka akan menghadapi wakil Jerman Bayer Leverkusen.

Laga leg pertama akan dimainkan di Olimpico pada 3 Mei 2024 mendatang. Sementara leg kedua akan berlangsung satu pekan kemudian di BayArena.

Ini akan menjadi pertemuan yang menarik antara dua pelatih muda Daniele De Rossi dan Xabi Alonso.

3 dari 3 halaman

Hasil Perempat Final Liga Europa 2023/2024

Hasil Perempat Final Liga Europa 2023/2024

Pelatih AS Roma Daniele De Rossi. (c) AP Photo/Alessandra Tarantino

Leg 1

Liverpool 0-3 Atalanta
Benfica 2-1 Marseille
Bayer Leverkusen 2-0 West Ham
AC Milan 0-1 AS Roma

Leg 2

Atalanta 0-1 Liverpool
Marseille 1-0 Benfica
AS Roma 2-1 AC Milan
West Ham 1-1 Bayer Leverkusen