
Dirangkum dari situs resmi UEFA, berikut sejumlah statistik menarik yang melatarbelakangi bentrokan Fiorentina vs Roma di Artemio Franchi ini:
Fiorentina dan Roma belum pernah bertemu di kompetisi UEFA, tapi sudah saling mengenal di Serie A.
Pertemuan terkini Fiorentina dan Roma adalah di perempat final Coppa Italia 2014/15. Waktu itu, Fiorentina menyingkirkan Roma berkat dua gol Mario Gomez di Olimpico.
Kemenangan tersebut adalah kemenangan perdana Vincenzo Montella melawan mantan klubnya sebagai pelatih Fiorentina.
Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, Roma mengalahkan Fiorentina di Olimpico lewat gol Radja Nainggolan dan Gervinho. Pada pertemuan kedua di Florence, skornya imbang 1-1 setelah Adem Ljajic membalas opener Gomez.
Dalam 159 pertemuan resmi di semua ajang sebelum ini, Roma unggul dengan 52 kemenangan, sedangkan Fiorentina 49 dan sisanya (58) berkesudahan imbang.
Sebelum ini, Roma baru pernah sekali menghadapi sesama klub Italia di kancah Eropa, yaitu ketika kalah agregat 1-2 melawan Inter Milan di final UEFA Cup 1990/91 silam.
Hasil positif di laga ini akan menjadi modal bagus menatap leg kedua bagi siapa saja yang bisa meraihnya. Duel penentuan akan digelar di kandang Roma pada 20 Maret mendatang. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 10 Maret 2015 10:37
-
Liga Italia 10 Maret 2015 07:09
-
Editorial 10 Maret 2015 06:37
-
Liga Inggris 10 Maret 2015 05:46
-
Liga Italia 10 Maret 2015 03:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...