Camp Nou 'Dikuasai' Suporter Frankfurt, Barcelona Tersingkir, tapi Cuan 3 Juta Euro

Camp Nou 'Dikuasai' Suporter Frankfurt, Barcelona Tersingkir, tapi Cuan 3 Juta Euro
Suporter Eintracht Frankfurt memenuhi Camp Nou, markas Barcelona (c) AP Photo

Bola.net - Barcelona disingkirkan Eintracht Frankfurt di babak perempat final Liga Europa 2021/22. Barcelona kandas setelah dikalahkan wakil Jerman itu 2-3 pada leg kedua di Camp Nou, Jumat (15/4/2022).

Pada leg pertama di kandang Frankfurt, Barcelona hanya mampu bermain imbang 1-1. TIm besutan Xavi itu pun kalah agregat 3-4.

Pada laga di Camp Nou itu, suporter Frankfurt menjadi sorotan. Sebab, jumlah mereka melebihi kuota yang ditentukan.

Barcelona hanya memberikan jatah lima ribu penonton buat setiap klub yang bertandang ke Camp Nou. Namun, menurut laporan Marca, diketahui ada sekitar 20 ribu suporter Frankfurt yang hadir di stadion.

Marca menemukan kalau beberapa pemegang tiket terusan Camp Nou menjualnya ke suporter Frankfurt. Beberapa pendukung Barcelona bahkan juga membantu suporter lawan untuk membeli tiket melalui penjualan daring.

"Saya mengharapkan 70 ribu atau 80 ribu cules berada di sini, tapi sepertinya tidak begitu. Klub akan mengecek apa yang terjadi," kata Xavi waktu itu.

Barcelona sudah tersingkir, tapi masih ada untungnya.

1 dari 3 halaman

Untung 3 Juta Euro

Untung 3 Juta Euro

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez (c) AP Photo

"Saya pikir kami bermain di kandang sendiri," kata pelatih Eintracht Frankfurt, Oliver Glasner.

Mereka juga membuat kebisingan. Xavi telah mengimbau para suporter Barcelona untuk bersuara di Camp Nou, tetapi para penggemar Eintracht-lah yang melakukannya.

"Itu seperti final, di mana masing-masing setengah stadion," kata Xavi.

"Saya tidak tahu apakah itu pertandingan kandang," kata Jordi Cruyff, sekretaris teknis.

Presiden Joan Laporta juga berang. Ia menyebut itu sebagai aib. Sebagian besar menilai ada dampak emosional, beberapa menganggapnya sebagai penghinaan.

Meski begitu, Barcelona mengakui bahwa mereka mendapat keuntungan hampir 3 juta euro dari tiket pertandingan ini.

2 dari 3 halaman

Calo Tiket

Calo Tiket

Selebrasi Rafael Santos Borre cs dalam laga Barcelona vs Eintracht Frankfurt, Jumat (15/4/2022) (c) AP Photo

Lalu dari mana fans Eintracht Frankfurt mendapatkan tiket? ESPN menyebut calo tiket, perusahaan perjalanan, dan agen tiket formal.

Barcelona memiliki sekitar 85.000 pemegang tiket musiman. Musim ini, rata-rata penonton mencapai 55.000, termasuk mereka yang membeli tiket pertandingan demi pertandingan melalui berbagai saluran.

Banyak pemegang tiket musiman yang tidak pergi ke setiap pertandingan. Ada juga banyak di daftar tunggu, yang mau tapi tidak bisa. Musim ini, Barcelona membuat kebijakan menyadari dampak ekonomi karena pandemi.

Barcelona mengizinkan pemegang tiket musiman mendapat dispensasi satu tahun tanpa kehilaangan hak atas kursi mereka. Klub mengatakan lebih dari 30.000 orang menerima tawaran itu.

Kursi-kursi itu kembali ke tangan klub untuk dijual. Hal serupa terjadi dengan sistem Seient Lliure, di mana pemegang tiket musiman yang tahu bahwa mereka tidak bisa pergi ke pertandingan (atau tidak ingin pergi) dapat menyerahkan kursi mereka ke klub minggu itu.

Menjelang pertandingan, banyak tiket tersedia di pasar terbuka yang dapat diakses oleh penggemar Jerman meskipun dengan harga yang tinggi.

"Ini salah satu pertandingan terbesar dalam sejarah mereka," kata Laporta.

3 dari 3 halaman

Tiket Online

Tiket Online

Ekspresi kekecewaan Frenkie de Jong dan Sergio Busquets dalam laga Barcelona vs Eintracht Frankfurt, Jumat (15/4/2022) (c) AP Photo

Ribuan tiket pun terjual. Ini adalah penonton terbesar kedua sepanjang musim, hanya saja fans Eintracht membeli mungkin setengahnya.

Tiket dijual secara online, meskipun klub bereaksi dengan memblokir penjualan ke alamat IP di Jerman atau orang-orang dengan kartu kredit Jerman karena ada banyak cara, lewat VPN atau minta bantuan orang Spanyol untuk melakukan transaksi.

Lalu ada yang tersedia melalui saluran lain. Banyak kursi milik penggemar Barcelona tetapi tidak ditempati oleh penggemar Barcelona. Jika bukan karena penggemar Eintracht, mungkin kursi akan tetap kosong.

"34.440 tiket yang dijual klub, yang berasal dari pemegang tiket musiman yang mengambil cuti tahun, tidak dapat dibeli dengan kartu kredit Jerman atau dari alamat IP Jerman," kata Laporta.

"Mereka yang membelinya jelas memberikannya kepada orang Jerman," lanjutnya.

Ia juga mengatakan bahwa dari 37.746 tiket musiman yang digunakan untuk pertandingan tersebut, banyak yang benar-benar digunakan oleh para penggemar Eintracht.

Sumber: ESPN

Disadur dari: Bola.com/Wiwig Prayugi, 16 April 2022