Bungkam MU, Sturridge Klaim Fisiknya Kian Prima

Bungkam MU, Sturridge Klaim Fisiknya Kian Prima
Daniel Sturridge (c) AFP
- Striker , Daniel Sturridge, mengatakan fisiknya kian prima, usai ia mencetak gol penalti yang membantu tim asuhan Jurgen Klopp menang 2-0 atas Manchester United di leg pertama 16 besar Europa League.


Gol striker Inggris, ditambah dengan aksi Roberto Firmino di babak dua, membuat Liverpool mengumpulkan modal bagus jelang leg kedua di Old Trafford pekan depan.


"Manajer memutuskan siapa yang harus dan bisa bermain," tutur Sturridge usai laga, pada BT Sport.


"Saya baik-baik saja, saya fit, dan saya merasa siap bermain di sebanyak apapun pertandingan seperti yang diminta manajer. Tubuh saya terasa hebat,"


"Masa lalu adalah masa lalu, terkait rekor penampilan kami melawan Manchester United. Kami menghadapi tiap laga dengan mental yang sama, namun tentu ini adalah laga yang besar. Amat bagus bagi kami unggul secara agregat menjelang pertandingan berikutnya." [initial]

 (bts/rer)