
Bola.net - - Bos Saint Etienne, Christophe Galtier, mengakui bahwa menghentikan Zlatan Ibrahimovic adalah tugas yang hampir mustahil untuk dilakukan.
Pemain Swedia itu mencetak hat-trick ketika United menang 3-0 atas klub Prancis di leg pertama babak 32 besar Liga Europa yang dimainkan di Old Trafford pekan lalu. Beberapa hari kemudian, ia membuat gol kemenangan atas Blackburn Rovers, yang memastikan tim maju ke perempat final Piala FA.
Dan Ibrahimovic sepertinya akan kembali menjadi andalan manajer Jose Mourinho, menjelang duel leg kedua yang akan berlangsung di Prancis malam nanti.
Galtier pun tahu bahwa tugas berat akan menanti pasukannya untuk menghadapi ancaman dari eks striker PSG.
Zlatan Ibrahimovic.
"Dia sulit untuk dinetralisir," tutur Galtier menurut Daily Star.
"Mungkin ada rencana anti-Zlatan, bersama dengan rencana anti-Pogba."
"Namun di tim mereka, bahaya bisa datang dari tempat lainnya, dari manapun. Saya tidak tahu apa yang dimiliki Zlatan dalam dirinya, namun dia sepertinya suka untuk bermain melawan kami."
Ibrahimovic total sudah membuat 17 gol sepanjang karirnya ke gawang Saint Etienne.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 23:46
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 21:59
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 21:23
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 21:17
-
Liga Inggris 21 Februari 2017 19:28
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...