Blind Sanjung Para Pemain Muda MU

Blind Sanjung Para Pemain Muda MU
Daley Blind (c) MUFC
- Pemain Manchester United, Daley Blind, memuji para pemain muda klub, usai mereka membantu tim mendapatkan satu tempat di 16 beasr Europa League dengan kemenangan 5-1 atas FC Midtjylland dini hari tadi.


Midtjylland sempat mencetak gol dulu di Old Trafford, sebelum akhirnya United mampu bangkit lewat dua gol Marcus Rashford, yang disusul aksi memikat dari Ander Herrera dan Memphis Depay.


"Ini adalah malam yang hebat untuknya dan juga pemain muda lainnya di dalam skuat. Saya senang melihat mereka bermain dengan baik. Dan saya juga puas untuk Memphis - ia benar-benar brilian," tutur Blind pada BT Sports.


"Babak pertama kami bermain dengan baik, mereka membuat satu peluang dan mencetak satu gol. Kami bermain cepat dan menciptakan banyak peluang di babak pertama, kemudian di babak kedua kami bermain lebih baik lagi dan mencetak banyak gol."


Selain Rashford dan Depay, Louis van Gaal juga memainkan Guillermo Varela, Jesse Lingard, Andreas Pereira, dan Regan Poole di laga dini hari tadi. [initial]


 (bts/rer)