Benitez Prioritaskan Chelsea ke Liga Champions

Benitez Prioritaskan Chelsea ke Liga Champions
Benitez prioritaskan perebutan zona Liga Champions musim depan. © AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Rafael Benitez mengaku lebih memprioritaskan posisi di zona Liga Champions musim depan untuk timnya, daripada Liga Europa.

Target tersebut kembali ditegaskannya, menjelang laga leg pertama semifinal Liga Europa kontra FC Basel. Menurut pria asal Spanyol itu, trofi semacam Liga Europa hanya merupakan bonus bagi The Blues.

Sedangkan tujuan utamanya untuk saat ini adalah mengamankan posisi Chelsea di empat besar Premier League. Untuk itu, mereka masih harus bersaing dengan dua tim London lainnya, yakni Arsenal dan Tottenham.

Bagi Benitez, berlaga di kompetisi sekelas Liga Champions semacam sebuah keharusan bagi tim seperti Chelsea. Eks manajer Liverpool itu pun berharap para pemain menyadari betapa penting hal tersebut.

"Pesan saya kepada pemain tidak muluk-muluk, kami harus berada di Liga Champions musim depan. Mereka harus sadar bagaimana pentingnya hal ini bagi mereka," ujar Benitez.

"Bagi saya, semuanya adalah bonus. Jika kami memenangi Liga Europa, sekaligus finish di posisi tiga, maka itu adalah hal fantastis. Namun para pemain harus menyadari, jika Champions lebih penting untuk mereka." [initial]

 (espn/atg)