
Bola.net - - Bek Chelsea Cesar Azpilicueta mengaku dirinya kecewa dengan penampilan rekan-rekannya saat berjumpa dengan Slavia Praha.
Chelsea berhasil mengatasi Slavia Praha di leg pertama. Saat itu, bermain di Ceko, mereka berhasil menang 1-0.
Kemudian di leg kedua di Stamford Bridge, The Blues mengawali laga dengan sempurna. Mereka mampu unggul cepat 3-0.
Advertisement
Sang tamu kemudian berhasil memperkecil skor menjadi 3-1. Namun setelah itu Pedro Rodriguez kembali mencetak gol dan membuat skor menjadi 4-1.
Lengah
Namun di babak kedua Chelsea menjadi lengah. Dan dengan cepat sang tamu bisa memperkecil skor menjadi 4-3.
Untungnya, hingga laga berakhir skor itu tak berubah lagi. Chelsea pun bisa selamat dan masuk semifinal.
Usai pertandingan, bek asal Spanyol ini langsung mengkritik performa Chelsea. Ia menyebut hal seperti itu sudah sering dialami oleh skuat The Blues.
"Ini adalah kesalahan yang kami buat sangat sering dan kami kebobolan gol awal di paruh kedua pertandingan," kata Azpilicueta kepada BT Sport.
"Kami unggul 4-1 tetapi mereka menempatkan kami dalam masalah dan kami mempertaruhkannya. Kami menderita sampai akhir," keluhnya.
"Ini bukan cara kami ingin memenangkan trofi. Tetapi kami berada di semifinal dan mudah-mudahan kami bisa lolos."
Keluhan Sarri
Sementara itu manajer The Blues Maurizio Sarri juga mengungkapkan keluhan serupa. Ia heran kenapa anak-anak asuhnya sering memble di babak kedua.
"Kami memulai dengan sangat buruk di babak kedua tetapi saya benar-benar senang karena kami bermain bagus di 45 menit pertama dan kami berada di semi final Eropa yang sangat penting bagi kami," kata Sarri kepada BT Sport.
"Kami tahu betul pertandingan itu akan sulit. Mereka sering berlari dan dengan kualitas - banyak meter dengan kecepatan tinggi."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 18 April 2019 23:23
-
Liga Inggris 18 April 2019 18:00
-
Liga Inggris 18 April 2019 17:40
-
Liga Inggris 18 April 2019 16:40
Bintang Ajax Ini Jadi Kandidat Pengganti Eden Hazard di Chelsea
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...