
Bola.net - - Pertandingan uji coba internasional melawan Yordania dan Vanuatu diharapkan bisa mendongkrak posisi Timnas Indonesia di ranking FIFA.
PSSI menjadwalkan dua laga uji coba untuk Timnas Indonesia dalam waktu dekat. Rencananya, dua pertandingan itu akan dihelat usai lebaran, tepatnya pada bulan Juni 2019.
Timnas Indonesia akan lebih dahulu menghadapi Yordania. Pertandingan ini akan dihelat di Amman International Stadium pada 11 Juni 2019.
Advertisement
Setelah itu, Timnas Indonesia akan menjamu Vanuatu di Jakarta. Rencananya, pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada tanggal 15 Juni.
Alasan Uji Coba
PSSI kemudian membeberkan alasan menggeber dua uji coba itu. Melalui Sekretaris Jendral-nya yakni Ratu Tisha, dua laga itu berkaitan dengan peringkat timnas Merah Putih di ranking FIFA.
"Timnas Indonesia senior akan memainkan dua kali laga uji coba yakni away dan home. Kami akan away ke Yordania, kemudian bermain home melawan Vanuatu," tutur Ratu Tisha.
"Pertandingan ini untuk strategi dalam hal peringkat. Untuk itu kami haurs menjajal lawan yang lebih tinggi (peringkatnya) di kandangnya," terangnya lagi.
Sementara itu Timnas Vanuatu merupakan lawan yang peringkatnya tujuh level di bawah Tim Merah Putih. Saat ini mereka ada di peringkat 166.
Namun selain itu ada alasan lain Merah Putih menggelar dua laga tersebut. Nantinya laga-laga ini bisa jadi ajang pemanasan bagi Timnas Indonesia sebelum tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Kualifikasi Piala Asia 2023.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 13 Mei 2019 21:36
Timnas Indonesia Hadapi Yordania dan Vanuatu Sehabis Lebaran
-
Bola Indonesia 13 Mei 2019 21:19
-
Bola Indonesia 13 Mei 2019 04:55
-
Bola Indonesia 8 Mei 2019 21:33
-
Bola Indonesia 8 Mei 2019 21:04
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:16
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:02
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:34
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:19
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...