
Bola.net - Witan Sulaeman kembali menunjukkan performa apik untuk FK Senica. Hanya saja, pemain Timnas Indonesia itu gagal menyelamatkan FK Senica dari kekalahan meskipun sukses membobol gawang Trencin.
Hanya saja, kontribusi positif Witan Sulaeman berbanding terbalik dengan hasil yang didapatkan FK Senica. Tim berjuluk Zahoraci itu dilumat Trencin 1-4 dalam matchday ketiga Grup Degradasi di Stadion Sihot.
Sebelumnya, Witan Sulaeman juga menyekor satu gol plus satu assist ketika FK Senica mengalahkan Pohronie 3-2 dalam babak perempat final Piala Slovakia pada 16 Maret 2022.
Advertisement
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Sempat Unggul Lebih Dulu
Witan Sulaeman sempat mambawa FK Senica unggul lebih dulu pada menit ketujuh. Setelah mengelabui satu pemain lawan, mantan eks PSIM Yogyakarta ini membobol gawang Trencin melalui kaki kanannya.
Namun, Trencin berhasil mengembalikan keadaan. Tuan rumah mencetak empat gol berturut-turut melalui Philip Azango menit ke-12, Filip Bainovic menit ke-43, Jakub Kadak menit ke-55, dan Njego Kupusovic menit ke-69.
3 Gol dan 1 Assist dalam 8 Laga
Sementara itu, kompatriot Witan Sulaeman sesama pemain Timnas Indonesia di FK Senica, Egy Maulana Vikri terpaksa absen. Winger berusia 21 tahun itu dikabarkan mengalami cedera.
Kekalahan ini membuat posisi FK Senica digeser Trencin dalam klasemen sementara Grup Degradasi. Zahoraci menduduki peringkat kedua dengan 30 poin dari 25 partai.
Grup Degradasi masih menyisakan tujuh pertandingan lagi. FK Senica hanya perlu menghindari finis di posisi kelima dan keenam untuk lolos dari cengkeraman degradasi.
Sejauh ini, Witan Sulaeman mampu bermain tokcer di FK Senica. Pemain pinjaman dari Lechia Gdansk di Liga Polandia ini sukses mengemas tiga gol dan satu assist dari delapan penampilan.
Disadur dari Bola.com: Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi, 20 Maret 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Iwan Bule Minta Shin Tae-yong Persiapkan Timnas Indonesia U-23 dengan Joss untuk SEA Games 2021
- 4 Pemain Keturunan yang Urung Perkuat Timnas Indonesia, Siapa Saja Mereka?
- Apa Rencana PSSI Andai Audero dan Wehrmann Menolak Timnas Indonesia?
- Tiba di Jepang, Pratama Arhan Dapat Sambutan Hangat dari Fans Tokyo Verdy
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 18 Maret 2022 08:07
Apa Rencana PSSI Andai Audero dan Wehrmann Menolak Timnas Indonesia?
-
Tim Nasional 17 Maret 2022 18:41
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 06:21
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...