
Bola.net - PSSI disebut kekanak-kanankan terkait rencana hengkang dari Konfederasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) dan bergabung dengan Konfederasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF). Penilaian itu disampaikan oleh eks pelatih Thailand, Steve Darby.
Wacana yang digulirkan netizen agar Timnas Indonesia dan PSSI berpindah naungan dari AFF (Asia Tenggara) ke EAFF (Asia Timur) kini sedang ramai diperbincangkan.
Semua bermula dari aksi tidak fairplay yang ditunjukkan Vietnam dan Thailand pada Piala AFF U-19 2022. Keduanya diduga sengaja bermain imbang untuk sama-sama lolos dan membuat Timnas Indonesia U-19 tersingkir.
Advertisement
PSSI langsung menyerukan suara protes kepada AFF terkait aksi kedua tim tersebut. Namun, sampai saat ini suara protes dari PSSI sama sekali tidak mendapatkan respons dari AFF.
Masyarakat di sosial media kemudian menyerukan PSSI untuk mengambil sikap tegas terhadap AFF. Satu cara di antaranya dengan keluar dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF). dan bergabung dengan Federasi Sepak bola Asia Timur (EAFF).
Kekanak-kanakan
Steve Darby menyebut, AFF tidak akan begitu saja membiarkan Indonesia untuk pindah ke EAFF. Selain itu, pelatih Timnas Thailand pada 2008 itu menuding alasan PSSI tak kuat untuk hengkang ke EAFF.
"PSSI bersikap kekanak-kanankan. AFF tidak akan mengizinkan mereka keluar dan juga EAFF akan sulit menerima mereka," kata Steve Darby seperti dikutip Soha.
"Kepada PSSI melakukan ini karena pertandingan Vietnam Vs Thailand? Seharusnya ada alasan yang lebih jelas," tegas pelatih asal Inggris itu.
Segera Hilang
Steve Darby yakin rumor bergabungnya Indonesia ke EAFF akan segera hilang. Steve Darby yakin, Indonesia tak akan benar-benar meninggalkan AFF.
"Saya pikir ini akan segera hilang. Saya tidak yakin EAFF ingin Indonesia bergabung," ucap Steve Darby.
"Selain itu, kasus lain juga perlu dipikirkan adalah politisi di ASEAN akan turun tangan jika masalah ini berkembang terlalu jauh," ujar Steve Darby.
Klaim Positif
Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengklaim EAFF menyambut dengan tangan terbuka keinginan bergabung dari Indonesia. PSSI akan melakukan diskusi lebih lanjut terkait rencana tersebut.
"Kami sudah sampaikan lewat Sekjen mereka. Katanya mereka senang saja kalau masuk, ya. Meski FIFA tidak menganggap turnamen AFF itu laga resmi, tapi kita juga sering bertanding," ucap Mochamad Iriawan kepada wartawan di Jakarta, Selasa (19/7/2022).
EAFF saat ini beranggotakan 10 negara. Mereka adalah Jepang, Korea Selatan, Korea Utara, China, Chinese Taipei, Mongolia, Guam, Kepulauan Mariana Utara, Hong Kong dan Makau.
Menghitung Untung dan Rugi
PSSI juga tak mau gegabah dengan pindah ke EAFF. Menurut Mochamad Iriawan, perlu diadakan diskusi lanjutan untuk menghitung segala kemungkinan berupa untung rugi buat Timnas Indonesia.
"Nanti akan didiskusikan secara matang. Terima kasih karena itu bukti kecintaan masyarakat terhadap Timnas Indonesia," ujar Iriawan.
"Ini memang harus didiskusikan secara matang karena enggak bisa langsung diputuskan. Kami harus tahu juga untung dan ruginya,'' tegas pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Disadur dari: Bola.com (Zulfirdaus Harahap, Hendry Wibowo) 22 Juli 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 20 Juli 2022 21:50
Ini 3 Calon Lawan Timnas Indonesia pada FIFA Matchday September 2022
-
Tim Nasional 20 Juli 2022 15:40
Iwan Bule: Shin Tae-yong Jangan Lama-Lama di Korea Selatan Ya!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:54
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:00
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...