
Bola.net - - Timnas Uzbekistan U-23 akan tampil di turnamen PSSI bertajuk Anniversary Cup 2018. Namun sayangnya, sang pelatih, Ravshan Khaydarov tidak membawa skuat terbaiknya karena liga masih berjalan.
Turnamen Anniversary Cup akan digelar di Stadion Pakansari, pada 27 April hingga 3 Mei. Uzbekistan U-23 diprediksi bakal menjadi lawan berat bagi Indonesia U-23 karena mereka merupakan juara Piala Asia U-23 2018.
Namun ternyata, Ravshan tidak bisa memboyong skuat terbaiknya saat meraih juara Piala Asia U-23 ke Indonesia. Pasalnya, banyak pemainnya yang harus membela klubnya masing-masing.
"Kami datang ke Indonesia tidak membawa semua pemain yang juara di Piala Asia U-23. Sebab saat ini Liga di Uzbeksitan sudah berjalan. Jadi, kami membawa beberapa pemain senior," ujar Ravshan.
Kendati demikian, Ravshan menegaskan bahwa timnya tidak bergantung pada beberapa pemain. Oleh sebab itu pada turnamen Anniversary Cup, dia ingin mencoba semua pemainnya.
"Dalam sepakbola kita tidak bisa bergantung pada beberapa pemain saja, akan tetapi harus pada seluruhnya. Saat ini kami juga sedang mempersiapkan beberapa turnamen," katanya.
Pada laga perdana di Anniversary Cup, Uzbekistan U-23 akan bersua Korea Utara U-23, Jumat (27/2). Tiga hari berselang, mereka bakal bentrok dengan Bahrain U-23. Dan terakhir, Uzbekistan U-23 akan berhadapan dengan Indonesia U-23, Kamis (3/5).
Advertisement
Berita Terkait
-
Asia 27 Januari 2018 19:37
-
Piala Dunia 13 Juni 2017 11:11
-
Open Play 25 September 2016 16:16
Blunder Bodoh nan Kontroversial Kiper Korea Utara di Piala Asia U-16
-
Open Play 4 Februari 2015 10:08
Lebih Brutal Dari Diego Costa! Inilah Aksi 'Tarkam' Uzbekistan U22
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:57
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:50
-
tim nasional 22 Maret 2025 05:23
-
tim nasional 22 Maret 2025 04:32
-
tim nasional 22 Maret 2025 04:12
-
tim nasional 21 Maret 2025 22:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...