Usai Piala Asia 2023, Indonesia Punya Modal Berharga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kontra Vietnam

Usai Piala Asia 2023, Indonesia Punya Modal Berharga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kontra Vietnam
Ekspresi kekecewaan skuad Timnas Indonesia usai laga melawan Australia di 16 besar Piala Asia 2023, Minggu (28/1/2024). (c) AP Photo/Aijaz Rahi

Bola.net - Timnas Indonesia disebut memiliki modal berharga jelang melanjutkan perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026, kontra Vietnam. Modal tersebut adalah pengalaman mereka selama berjuang di Piala Asia 2023.

"Ke depan, capaian ini seharusnya dievaluasi oleh PSSI untuk melakukan pembenahan-pembenahan di sisi yang kita masih lemah agar nanti bisa tampil menjanjikan pada dua laga kontra Vietnam," ucap pengamat sepak bola, Akmal Marhali, kepada Bola.net.

Menurut Akmal, laga kontra Vietnam sangat krusial pada perjalanan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2023. Jika Indonesia bisa meraih kemenangan pada dua laga kontra Vietnam, mantan jurnalis olahraga ini menambahkan, peluang Indonesia lolos ke putaran berikutnya terbuka.

"Apabila kita bisa mengambil poin enam dalam dua laga, home and away, peluang kita lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2023 sangat terbuka," tuturnya.

Sebelumnya, Timnas Indonesia sukses mencatatkan sejarah dengan lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023. Mereka lolos dari fase grup dengan status sebagai satu dari empat peringkat ketiga terbaik.

Capaian ini mengguratkan sejarah baru bagi Timnas Indonesia. Ini merupakan pertama kalinya Skuad Garuda lolos dari fase grup sepanjang keikutsertaan mereka di Piala Asia.

Setelah tersingkir dari Piala Asia 2023, Indonesia sudah ditunggu dua ajang lainnya. Mereka harus melanjutkan perjalanan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia U-23 2024.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Sisakan Pekerjaan Rumah

Menurut Akmal, Indonesia memang sukses mencatatkan sejarah di Piala Asia 2023. Namun, ia menyebut, masih ada sejumlah pekerjaan rumah yang masih harus diselesaikan agar Skuad Garuda bisa tampil lebih baik lagi ke depannya.

"Kita memang sukses mencetak sejarah, tapi dari segi permainan, kita belum meningkat. Hal inilah yang harus dibenahi ke depan, baik oleh Shin Tae-yong maupun oleh PSSI," tutur Akmal.

"Lepas dari itu semua, kita harus ucapkan terima kasih kepada semua pemain yang sudah tampil maksimal di lapangan dan memberi yang terbaik untuk Indonesia," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)